MasyaAllah! Ini 4 Peristiwa Ajaib Pasca Gempa Turki dan Suriah

Sabtu 11-02-2023,22:38 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : M. Ichsan

Seorang anak perempuan diselamatkan dari reruntuhan 21 jam setelah gempa bumi terjadi di Hatay, Turki.

Fatima Sari 14 tahun yang berada di bawah reruntuhan gempa berkekuatan 7.7 SR yang terjadi di Distrik Pazarcik di Kahramanmaras, diselamatkan dalam keadaan hidup 15 jam kemudian.

4. Makam Cucu Nabi Utuh

Meski guncangan gempa begitu dahsyat Makam Sayyidah Zainab tetap berdiri kokoh.

Diketahui, Makam Sayyidah Zainab terletak di Damaskus, Suriah. 

Meski Suriah terkena getaran gempa, namun makam cucu Rasullulah itu dalam kondisi utuh. 

BACA JUGA:Wanita yang Diduga jadi Korban Pemerkosaan di Jalan Tol Jakarta-Merak Sempat Izin ke Orang Tua Pergi ke Bogor, Tapi Endingnya..

BACA JUGA:Indonesia Akan Lawan Bolivia dan Tajikistan di FIFA Matchday, Jadi Debut Sandy Walsh dan Shayne Pattynama

Zainab binti Ali merupakan cucu Nabi Muhammad SAW. Zainab merupakan anak ketiga dari Ali Bin Abi Thalib dan Fatimah Az- Zahra.

Zainab sendiri wafat pada 15 Rajab 62 Hijriah atau diusianya yang ke-57 tahun.

Sebelumya gempa dahsyat berkekuatan magnitudo 7,8 mengguncang wilayah Turki dan Suriah pada Senin 6 Februari 2023.

Kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa Turki dan Suriah cukup parah. 

Hal ini lantaran gempa tersebut melanda wilayah padat penduduk, dengan bangunan yang tidak tahan gempa.

Gempa berkekuatan 7,8 pada Senin kemarin merupakan yang paling kuat yang melanda negara itu sejak 1999.

Pada Agustus 1999, gempa berkekuatan 7,6 skala Richter mengguncang Marmara , wilayah padat penduduk di selatan Istanbul, kota terbesar di Turki, selama 45 detik hingga menghilangkan 17.500 korban jiwa.

Kategori :