Tempat Wisata di Trawas, Ini 5 Lokasi yang Wajib Kamu Kunjungi, Instagramable dan Kece Banget!

Kamis 02-03-2023,20:59 WIB
Reporter : Amanda Fanny
Editor : Amanda Fanny

Ditambah dengan pemandangan pegunungan, lengkap sudah sensasi yang akan membuatmu terpesona.

Selain menjadi spot foto, tempat wisata di Trawas ini juga menawarkan atraksi wisata seru lainnya, seperti berkuda hingga ATV ride.

Hal ini tentu saja akan membuat pengalaman liburan sangat berkesan. 

2. Duyung Trawas Hill

Gak kalah keren, ada Duyung Trawas Hill yang menawarkan beragam aktivitas alam seru dan menyenangkan.

Di sini, kamu bisa mencoba beragam kegiatan, mulai dari outbound, kolam renang, playground, flying fox, mini zoo, hingga spot foto yang gak kalah keren. 

Mengajak anak-anak ke sini tepat banget, sih

Rasakan keseruan berwisata di Duyung Trawas Hill yang terletak di Desa Duyung Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

3. Rustic Market Trawas

Berikutnya, ada tempat yang wajib banget kamu kunjungi jika berada di Trawas.

Rustic Market Trawas merupakan cafe yang menawarkan pemandangan super cantik bak desa di luar negeri.

Ada beberapa kincir angin layaknya di Belanda, dengan bangunan berarsitektur yang kental dengan nuansa Eropa.

Pemandangannya yang indah dengan nuansa serba kayu di seluruh bangunan serta hamparan rumput hijau membuatmu betah berlama-lama berada di sini. 

Di sini, kamu bisa menikmati kuliner nikmat karena menu yang disajikan beragam. Mulai dari aneka rice bowl, spaghetti, pizza, hingga camilan seperti pancake dan cake dengan harga mulai dari Rp15.000.

Kategori :