JAKARTA, DISWAY.ID - Tinggal hitungan hari menyambut bulan Ramadan, resep pindang ikan kembung kali ini bisa kamu simak untuk membuat menu buka puasa, nih.
Ikan kembung merupakan salah satu jenis ikan air laut yang mudah ditemui dan kerap jadi andalan para kaum ibu-ibu.
Meski memiliki harga relatif terjangkau, dengan kandungan gizi tak kalah dari ikan mahal, lho.
Memiliki cita rasa gurih, ikan kembung juga bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan yang pastinya menggugah selera.
Termasuk pindang ikan kembung yang tidak bisa kamu lewatkan begitu saja.
Langsung saja yuk simak resep pindang ikan kembung di bawah ini.
BACA JUGA:Resep Nasi Goreng Oriental, Menu Sederhana Anti Repot Saat Kumpul Keluarga, Endulita!
BACA JUGA:7 Resep Jajanan Buka Puasa Paling Favorit, Langsung Jadi Incaran Keluarga
Resep Pindang Ikan Kembung
Bahan-bahan:
- 4 ekor ikan kembung ukuran sedang
- 750 ml air bersih
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 3 cm kunyit, iris tipis
- 2 cm jahe, iris tipis
- 2 batang serai, potong-potong
- 5 buah cabe rawit merah
- 2 buah cabe merah keriting, iris kasar
- 5 buah belimbing sayur, iris kasar
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 batang daun bawang, iris kasar
BACA JUGA:Resep Onde-onde Isi Cokelat Lumer, Cocok Buat Takjil Buka Puasa
BACA JUGA:Resep Ikan Kerapu Bumbu Rica-rica, Menu Masakan Weekend untuk Keluarga!
Cara Membuat Pindang Ikan Kembung
1. Bersihkan ikan kembung dengan membuang seluruh kotoran dan isi perut ikan.