Messi tiba di Barcelona pada usia 13 tahun dan meninggalkan tim tersebut setelah memenangkan 35 gelar dan membantu klub memenangkan Liga Champions empat kali, Liga Spanyol 10 kali, Copa del Rey tujuh kali dan Piala Super Spanyol delapan kali.
BACA JUGA:4 Pelaku Penipuan Tiket Coldplay Diterbangkan dari Sulsel ke Jakarta
BACA JUGA:Penanganan Kekerasan Seksual di Tempat Kerja Versi Kemenaker
Messi juga pencetak gol sepanjang masa tim dengan 672 gol dalam 778 penampilan, dan pencetak gol terbanyak di liga Spanyol dengan 474 gol dalam 520 pertandingan.
“Saya berharap pertandingan terakhirnya di Parc des Princes akan mendapatkan sambutan yang paling hangat dari fans PSG,” terang Galtier.
Kabar tim baru Messi juga telah beredar luas mulai dari Barcelona hingga klub Arab Saudi Al-Hilal.
Messi sendiri memiliki kontrak komersial dengan Arab Saudi untuk mempromosikan pariwisata di negara Timur Tengah.
Akibat hal tersebut Messi dikaitkan dengan kepindahannya ke Al-Hilal dengan harga kontrak yang luar biasa.
Selain itu juga dikabarkan jika Messi akan merlabuh ke Amerika Serikat untuk bermain di MLS.