Pria Diduga Bakar Diri, Lokasinya di Rel Bertegangan Tinggi

Jumat 09-06-2023,14:45 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Khomsurijal Wahibudiyak

JAKARTA, DISWAY.ID--  Diduga pria berusia belasan tahun membakar diri di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur.

Kanit Reskrim Polsek Pulo Gadung, AKP Wahyudi mengatakan diduga pria tersebut bunuh diri.

"Itu bukan dibakar. Itu hasil penyelidikan sementara, diduga ada ada upaya bunuh diri. Soalnya di situ seorang diri. Terus area itu steril, orang tidak bisa masuk," katanya kepada awak media, Jumat 9 Juni 2023.

BACA JUGA:Detik-Detik Evakuasi Pria Bobot 300 Kg ke Losbak Pakai Forklift, Butuh 2 Jam Hingga Pintu Rumah Dibongkar

Diungkapkannya, pria itu ditemukan di kawasan rel kereta bertegangan tinggi. Sehingga, tidak ada sembarangan orang yang bisa masuk.

"Itu rel kereta bertegangan tinggi jadi orang gak bisa masuk ke situ, dia sendirian di situ. Yang tahu itu kan petugas dari kereta api," ungkapnya.

Disebutkannya, saat ini pria itu masih dalam perawatan usai terbakar tubuhnya tersebut.

"Sementara masih dirawat," sebutnya.

Beberapa saksi yang ada di sekitar lokasi juga menyebut tidak mendengar suara minta tolong.

"Dan saksi yang ada di seberang nya itu tidak mendengar suara teriakan. Kalau dia sengaja dibakar," ujarnya.

BACA JUGA:Warga Baduy Minta Pemerintah Hapus Jaringan Internet di Wilayahnya

"Sebelumnya pasti terjadi pergumulan, pasti teriak tolong. Ini nggak ada sama sekali, dan itu dekat sekali tempatnya. Cuman posisi nya ada di balik (Tembok, red)," tandasnya.

Kategori :