Lanjut Kerjasama dengan Manchester City, Midea Ajak Konsumen Beruntung Liburan ke Inggris

Jumat 25-08-2023,17:31 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

Untuk merayakan penunjukan Erling Haaland sebagai Brand Ambassador, Midea dan Manchester City hari ini meluncurkan campaign Buy Win Fly. 

Program ini mengajak konsumen yang yang beruntung akan diundang untuk liburan ke Manchester, Inggris. 

BACA JUGA:Si Cantik Jisoo Foto Bareng Erling Haaland, Fans Berat K-Pop Sulit Percaya: 'Duo yang Tak Terduga'

Konsumen yang beruntung akan dipilih secara acak untuk 3 orang pemenang dan masing masing pemenang berhak membawa rekannya 1 orang, jadi total Midea akan mengundang 6 orang liburan ke Manchester, Inggris.

Untuk menunjang kampanye ini, Midea juga akan melakukan aktifitas caravan yang akan diselenggarakan roadshow di 6 kota di pulau Jawa mulai dari Jakarta, Cirebon, Tegal, Semarang, Solo, dan Yogyakarta di titik terakhir. 


Midea meluncurkan campaign Buy Win Fly yang pemenangnya akan pergi liburan gratis ke Manchester, Inggris-M. Ichsan-

Aktifitas caravan ini diharapkan bisa menarik minat konsumen kepada brand Midea itu sendiri dan juga menarik penggemar Manchester City.

BACA JUGA:Rumor Transfer MU, Ten Hag Mulai Gerilya Ngebet Datangkan The Nex 'Haaland' dari Atalanta!

Kami juga membawa replika trophy treble winner yang dimenangkan oleh Manchester City di musim lalu, sehigga bisa menjadi stopping point konsumen yang datang untuk melakukan selfie. 

Selain itu ada games penalty kick, kompetisi PS5, dan juga hiburan lainnya. 

Selain itu, hari ini Midea juga meluncurkan video terbaru dari Erling Haaland dengan mengusung slogan “make yourself at home” dengan menampilkan produk Midea oleh Erling di dalam rumah yang tenang untuk menemukan keseimbangan dan “ketenangan”.

Kategori :