JAKARTA, DISWAY.ID - iPhone 15 series dipastikan masuk ke Indonesia.
Ada empat model yang akan dirilis di Indonesia, yakni iPhone 15 "reguler", iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.
Distributor resmi Apple di Indonesia, yakni iBox dan Digimap juga sudah mengungkap harga iPhone 15 series di Indonesia.
Harga smartphone tersebut sudah muncul di situs resmi iBox dan Digimap.
Di Tanah Air, iPhone 15 versi "reguler" dan iPhone 15 Plus dijual dalam varian media penyimpanan (storage) 128 GB, 256 GB, dan 512 GB.
Smartphone teranyar dari Apple itu juga sudah bisa dipesan mulai Jumat, 20 Oktober 2023 pekan depan, pukul 00.01 WIB malam.
BACA JUGA:6 Cara Transfer Nomor Kontak iPhone ke Android
BACA JUGA:Berani Diadu, Kamera Ponsel Ini Lebih Canggih Ketimbang Milik Iphone 15 Pro Max
Penasaran berapa harga iPhone 15 series di Indonesia?
Langsung saja simak informasinya di bawah ini.
Daftar Harga iPhone 15 Series di Indonesia
Harga iPhone 15 Series dibanderol mulai dari Rp 16 jutaan untuk iPhone 15 standar dengan kapasitas penyimpanan 128 GB.
Untuk versi termahalnya, iPhone 15 Pro Max dengan memori 1 TB, dijual dengan harga Rp 34 juta.
Berikut daftar harga resmi iPhone 15 Series di distributor resminya, yakni iBox dan Digimap.