Jadwal Liga Champions 2023/2024 Milan Vs PSG, Rabu Dinihari: Rossoneri Butuh Kemenangan Agar Tetap Bersaing

Selasa 07-11-2023,19:17 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : Subroto Dwi Nugroho

JAKARTA, DISWAY.ID-  Jadwal Liga Champions 2023/2024 antara AC Milan akan menjamu Paris Saint Germain (PSG) pada matchday 4 Grup F Liga Champions 2023/2024 di San Siro, Rabu 8 November 2023.

Pertandingan AC Milan dan PSG akan disiarkan langsung SCTV kick-off sekitar jam 0.300 WIB dan live streaming di Vidio.

Rossoneri membutuhkan kemenangan agar bisa tetap bersaing di Grup F Liga Champions, walaupun berat karena yang dihadapi adalah PSG.

BACA JUGA:Hasil Liga Champions Tadi Malam: MU Perkasa di Old Trafford, Maguire dan Onana Jadi Pahlawan

BACA JUGA:Liga Champions Asia 2023 : Jordi Amat Main 90 Menit, JDT Kalah Telak Lawan Ulsan Hyundai


Apakah AC Milan mampu mengalahkan PSG di San Siro dalam matchday 4 Grup F Liga Champions 2023/2024-acmilan/Instagram-

Milan saat ini dengan kondisi yang tidak baik-baik saja di pertandingan Liga Seri A maupun Liga Champions.

Bahkan Milan baru saja kalah dari Udinese pada Sabtu malam 28 Oktober 2023 dengan skor, 0-1.

Kekalahan ini merupakan debut buruk bagi Rossoneri sebelum pertemuan melawan PSG di Liga Liga Champions.

Anak asuh Stefano Pioli masih tanpa gol dan tanpa kemenangan dan Milan masih tercecer di peringkat terbawah klasemen sementrara.

Sedangkan PSG sedang dalam performa solid, namun juara Prancis juga tidak aman karena mereka juga harus mengejar kemenangan. 

BACA JUGA:Jadwal Liga Champions 24-26 Oktober 2023: Big Match PSG vs Milan hingga MU Incar Kemenangan Perdana

BACA JUGA:Hasil Lengkap Liga Champions 5 Oktober 2023 Dini Hari: PSG Babak Belur Dihantam New Castle 1-4

PSG yang dilatih Luis Enrique berada di tempat teratas dengan enam poin dari tiga pertandingan.

Itu adalah pertandingan ketiga dari empat pertandingan di mana mereka gagal mencetak gol dan di masing-masing pertandingan. 

Kategori :