Gelandang serang Prancis kelahiran Lille ini ternyata menjadi pengubah permainan Les Bleus junior.
Gol tunggal Ismail Bouneb pada pertandingan melawan Uzbekistan U-17 di perempat finallah yang membantu Prancis melaju ke semifinal.
BACA JUGA:Tim Kuda Hitam Mali Unggul Sementara Atas Prancis di Babak Pertama Semifinal Piala Dunia U-17 2023
BACA JUGA:Hasil Semifinal Piala Dunia U-17: Jerman Lolos ke Final, Kandaskan Argentina Lewat Adu Penalti
Sekali lagi di semifinal melawan Mali U-17, Bouneb tampil brilian dengan tendangan bebasnya menemui sundulan bek kanan Yvann Titi hingga berakhir di belakang gawang lawan.
Kemudian dia sendiri mencetak satu gol untuk memberi timnya kemenangan comeback 2-1 di semifinal.
Fakta Pertandingan
Tim Jerman U-17 tidak terkalahkan dalam 15 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, sementara Perancis U-17 sendiri mencatatkan 9 pertandingan tak terkalahkan.
Dalam 3 pertemuan terakhir mereka, 2 pertandingan ditentukan melalui adu penalti.
BACA JUGA:Gak Pakai Lama, Tiket Final Piala Dunia U-17 2023 Habis Terjual
BACA JUGA:Jadwal Semifinal Piala Dunia U-17 Hari Ini, Argentina Vs Jerman dan Prancis Siap Hadapi Mali
Terakhir kali kedua belah pihak bertemu adalah di final Kejuaraan U-17 Eropa UEFA dengan laga berakhir imbang 0-0 di waktu normal.
Jerman kemudian berhasil menang 5-4 dalam adu penalti, dan brhsil merebut Piala Eropa U-17 2023.
Jelang laga final ini, cedera telah berdampak buruk pada dua pemain U-17 asal Jerman yang berlaga di Piala Dunia U-17 FIFA ini.
Pelatih kepala Jerman Christian Wück harus bermain tanpa Forzan Assan Ouedraogo dan Bence Dardai di final ini.
Baik Ouedraogo dan Dardai tampil di final Kejuaraan U-17 Eropa UEFA dan akhirnya meraih medali emas.