Waketum PKB Ajak Generasi Muda Pilih Presiden yang Sehat, Tidak Pernah Stroke dan Tidak Emosian

Kamis 14-12-2023,23:50 WIB
Reporter : Anisha Aprilia
Editor : Reza Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid memberikan sambutan di acara kampanye Anies Baswedan di Jambi pada Kamis, 14 Desember 2023.

Dalam sambutannya itu, Jazilul mengajak generasi muda untuk memilih presiden yang masih sehat dan tidak emosional.

Mulanya, Jazilul bertanya kepada sejumlah anak muda di Jambi apakah mereka ingin memiliki Presiden yang rekam jejak dan pemikirannya jelas.

BACA JUGA:Anies Janji Setarakan Fasilitas Pendidikan Swasta dengan Negeri di Depan Ulama

BACA JUGA:Heboh! Ustaz Abdul Somad Deklarasi Dukung Capres Anies Baswedan?

"Pingin ga ada presiden indonesia yg rekam jejak pemikirannya jelas? Kalau nyari jodoh kita juga harus jelas kan ya kalau di Islam cari jodoh yang cantik, ganteng, kaya imannya kuat," kata Jazilul.

Ia kemudian mengumpamakan memilih pemimpin sama seperti memilih jodoh.

"Kalau nyari presiden sama. Nyari yang jelas, yang badannya sehat. Tidak pernah stroke dan tidak emosian. Cari rekam jejaknya dari apa karirnya, rekam gagasannya, pernah tersangkut masalah atau tidak, itu penting," ujar Jazilul.

BACA JUGA:Waspada, Gunung Anak Krakatau Semburkan Abu Vulkanik Ratusan Meter

BACA JUGA:Puluhan Tentara Gugur, Israel Umumkan Kalah Telak di Gaza, Hamas: Kalian Banyak Berangan-angan!

Tak hanya itu, dia juga mengajak generasi muda khususnya mahasiswa untuk melek sejarah dan menolak pemerintahan penuh dengan kolusi, korupsi, dan nepotisme.

"Anak-anak muda hari ini harus baca sejarah, bahwa reformasi lahir untuk menolak agar pemerintah dan kepemimpinan di Indonesia bebas dan bersih dari KKN, agar Indonesia bebas dari kolusi, korupsi, nepotisme," jelasnya.

"Nah kalo nyari pemimpin, carilah pemimpin yang menerapkan sistem yang adil, yang jauh dari KKN," ucapnya.

“Dan hari ini, pada 2024 pastikan bahwa orang-orang, bahwa calon pemimpin yang memiliki nilai perjuangan seperti Pak Anies Baswedan layak untuk mengoreksi dan melakukan perubahan di negeri ini,” ujar Jazilul.

 

Kategori :