JAKARTA, DISWAY.ID-- Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau sejumlah Posko Pusat Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), saat Hari Raya Natal kemarin.
Dalam kesempatan itu, Budi Karya menilai kepadatan lalu lintas angkutan Natal masih terkendali.
Demikian terlihat dari kondisi saat puncak arus mudik Natal 2023 yang telah terjadi pada 23-24 Desember.
BACA JUGA:Jadwal One Way Tol Jakarta-Cikampek Hari Ini, Antisipasi Kepadatan Arus Balik Natal
Lalu lintas di sejumlah titik yang berpotensi mengalami kemacetan seperti Pelabuhan Merak, Pelabuhan Ketapang, Tol Cipali dan Bandara Soekarno-Hatta juga terpantau lebih landai.
Budi Karya, menyebutkan, kepadatan lalu lintas hanya terjadi di Tol Cikupa. Oleh karenanya, dia meminta pihak kepolisian dan operator jalan tol untuk terus berkoordinasi dalam mengatasi kepadatan di titik tersebut.
"Saya harapkan operator Astra untuk berkoordinasi dengan Polri untuk mendapatkan suatu upaya improvement apakah cukup seperti itu atau apakah ada contraflow," katanya.
Selain itu, Budi Karya juga menyampaikan, beberapa tempat wisata mengalami peningkatan jumlah pengunjung.
Ia mengimbau masyarakat untuk tidak memaksakan berangkat pada waktu puncak kunjungan wisatawan.
BACA JUGA:Putri Candrawathi Dapat Remisi, Bagaimana Ferdy Sambo?
Terkendalinya arus lalu lintas saat Natal seiring upaya Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri yang menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas.
Pengaturan meliputi mulai dari ganjil-genap, one way, hingga contraflow.
Penerapan rekayasa lalu lintas tersebut mendapatkan apresiasi masyarakat. Bagi mereka, perjalanan libur natal kali ini berjalan aman dan lancar.
Salah seorang pengendara asal Cikampek, Khairun Akson menuturkan, adanya contraflow di jalur tol Jakarta-Cikampek, jalan yang dilaluinya pun terasa lancar, rekayasa lalu lintas dinilai efektif dalam mengurai kemacetan.
“Bagus sih diberlakukannya contraflow di Cikampek soalnya jadi mengurai kemacetan,”ujar Khairul.