"Gas itu melepas diri dengan suhu tinggi dengan visual seperti bulu domba yang kita sebut dengan awan panas," ungkapnya.
BACA JUGA:Warga Diimbau Gunakan Masker Untuk Antisipasi Debu Vulkanik Lewotobi
Sebelumnya, PVMBG melalui Pos Pemantau Gunung Api Lewotobi Laki-Laki di Kecamatan Wulanggitang mencatat dalam waktu enam jam sepanjang Minggu 14 Januari 2024 gunung itu telah erupsi sebanyak 12 kali.
Petugas Pos Pemantau Gunung Api Lewotobi Laki-laki, Yosef S Mboro, menyebutkan, 12 kali erupsi tersebut terjadi antara pukul 12.00 hingga 18.00 WITA.
Kolom abu yang ditimbulkannya teramati dengan ketinggian 1.000 hingga 1.500 meter di puncak gunung dengan warna asap kelabu.