Hokky menambahkan bahwa pada laga kemarin dia sedikit demam panggung.
Hal ini maklum karena menjadi debut perdana dia di turnamen Piala Asia 2023 bersama timnas Indonesia.
BACA JUGA:Jelang Derby ASEAN di Piala Asia 2023, Pelatih Vietnam: 'Ini Serasa Final Piala AFF'
" Saya memang sedikit grogi dan setelah pertandingan jadi tidak bisa tidur setelah melihat seberapa besar ego saya sehingga tidak bisa memanfaatkan peluang. Jadi saya akan mengevaluasi diri saya sendiri untuk kesempatan selanjutnya," ungkap pemain asal klub PSS Sleman tersebut.
Hokky juga berharap dukungan suporter untuk terus memberikan dukungan langsung ke skuad Garuda.
" Tetap dukung kami walau apa pun hasilnya nanti. Semoga bisa melaju ke babak berikutnya. Mau siapa pun yang diturunkan, main di mana pun, hasilnya seperti apa pun, mohon dukungannya," kata Hokky.
Jadwal Pertandingan Piala Asia 2023 Hari Ini, Minggu 21 Januari 2024
Grup F
- Oman vs Thailand - Minggu, 21 Januari 2024 pukul 21.30 WIB
- Kirgistan vs Arab Saudi - Senin, 21 Januari 2024 pukul 00.30 WIB