BACA JUGA:3 Ide Menu Makan Malam Terenak yang Bisa Kamu Coba di Rumah, Lezatnya Nendang!
Setiap makanan khas Tahun Baru Imlek memiliki berbagai makna baik, salah satunya adalah harapan untuk hidup yang lebih baik. Selain makna baik, bahan-bahan makananpun dapat berkhasiat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.
Mengusung arsitektur Tionghoa, Interior Twelve Chinese Dining memiliki estetika arsitektur Tiongkok yang kental dengan berbagai unsur 12 Shio di seluruh sudut ruangnya.
Pengunjung yang datang akan serasa dibawa ke Timur Jauh, di mana dibagian tengah area utama, terdapat 2 Pagoda yang menjulang tinggi dan pengunjung dapat melihat keseluruhan restoran dari ketinggian.
Dari lantai mezanin, pengunjung dapat melihat masing-masing dari 12 patung Shio.
Untuk merayakan kedatangan Tahun Naga, Twelve Chinese Dining juga menghadirkan 2 ekor Naga Raksasa bernama Fufu dan Didi, di mana kedua naga ini merupakan penjaga harta karun.
BACA JUGA:Apa Itu Cringe? Istilah yang Mendadak Viral di Media Sosial
BACA JUGA:Pendaftaran Mahasiswa Baru PTKIN 2024 Mulai Dibuka 22 Januari Ini, Cek Jalur dan Linknya
Komitment Terhadap Kepuasan Customer
Dengan persaingan yang begitu ketat, kepuasan pelanggan sekarang tidak bisa lagi bergantung dari rasa makanan saja.
Karena itu, Twelve Chinese Dining yang berada dibawah Okuzono Hospitality Group dan tidak memiliki cabang ini berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kelima Indera pengunjungnya.
Aspek pertama tentunya rasa dan presentasi makanan yang istimewa dan yang kedua pelayanan yang memuaskan dari dapur sampai ke penyajian.
BACA JUGA:Putri Gus Dur Sesalkan Kelakuan Gibran Saat Debat Cawapres, Sikap Jahil Beda Dengan Melecehkan
Ketiga, keseluruhan suasana tempat yang memberikan kenyamanan dan pengalaman memuaskan.
“Masing-masing aspek ini sangat penting untuk memastikan waktu berharga yang anda gunakan di Twelve Chinese Dining membuat anda Bahagia dari awal sampai akhir,” jelas Nadia.