Sopir bus diperkirakan berada di 'blind spot' karena tidak melihat dengan jelas letak atau posisi keberadaan dari bocah 5 tahun tersebut.
Akibatnya bocah itu seketika tewas terlindas bus PO Sinar Dempo karena mengalami luka yang sangat parah di bagian kepala serta perutnya.
Pada akhirnya korban meninggal dunia di tempat kejadian.
Selanjutnya korban dibawa ke RS. Krakatau Medika (RSKM) menggunakan kendaraan ambulance milik PT ASDP Indonesia Ferry (Persero).
Musibah ini sudah ditangani langsung oleh pihak kepolisian.
BACA JUGA:
- Heroik! Aksi Petugas Medis Iran Selamatkan Ibu dan Bayi yang Terjebak di Salju
- Belum Ditetapkan Sebagai Tersangka, 12 Remaja Terlibat Tawuran Mendekam di Jeruji Besi Polsek Pesanggrahan
Sejumlah netizen yang melihat video detik-detik bocah 5 tahun tewas terlindas bus PO Sinar Dempo itu pun memberikan responsnya masing-masing.