Pertamina Lakukan Investigasi Internal Terkait Tindakan Karyawan yang Ludahi Warga, Dipecat?

Minggu 07-04-2024,21:50 WIB
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Seorang karyawan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI), Arie Febriant, menjadi sorotan setelah viral video menunjukkan dirinya meludahi seorang warga yang mengingatkan atas parkir sembarangan saat membeli takjil di kawasan Jakarta Selatan. 

Kontroversi pun muncul ketika masyarakat mempertanyakan apakah benar pria dalam video adalah karyawan Pertamina.

BACA JUGA:Viral Sopir Arogan Parkir Seenaknya Ditegur Malah Meludah, Netizen: Gak Punya Otak!

Pihak Pertamina membenarkan jika pelaku merupakan pegawai pertamina dan telah mengambil langkah dengan melakukan penyelidikan internal terkait kasus tersebut. 

menjelaskan bahwa pihaknya sedang melakukan investigasi 

"Masih diinvestigasi di internal PT KPI," kata Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso saat dihubungi, Minggu 7 April 2024.

BACA JUGA:Bang Jago! Video Viral Pengemudi Honda Freed di Bandung Ngamuk, Meludah Hingga Menabrakkan Mobilnya dengan Keras

Masih belum ada keputusan resmi dari Pertamina terkait tindakan lanjut terhadap Arie Febriant.

Sebemumnya, setelah viral akibat ulahnya meludahi warga yang mengingkatkan karena parkir sembarangan saat beli takjil yang merupakan salah satu karyawan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI).

Kelakuan salah satu karyawan dari KPI tersebut terjadi Jumat 5 April di Jalan Masjid Farul Falah, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

BACA JUGA:Bahaya 'Sushi Terorrism' di Jepang, Pelaku Jilat Kecap Pelanggan Hingga Meludahi Makanan

Pelaku yang diketahui bernama Arie Febriant tersebut terlihat meludahi pengguna jalan lain karena mendapatkan protes akibat memarkirkan mobilnya yang menghalangi kendaraan lainnya.

Tak lama berselang setelah video perbuatannya viral di media sosial, habis belagak sok jagoan ludahi warga akhirnya minta maaf di medsos.

Permintaan maaf Arie tersebut juga mendapatkan tanggapan miring dari netizen.

(Fajar Ilman)

Kategori :