JAKARTA, DISWAY.ID - Kampus swasta terbaik di Indonesia menjadi pilihan tepat untuk calon mahasiswa yang tengah memilih perguruan tinggi.
Jika tidak memilih Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau tidak lolos, maka sejumlah kampus swasta bisa menjadi pilihan.
Menurut ranking versi EduRank 2024, sejumlah kampus Perguruan Tinggi Swasta (PTS) menjadi pilihan terbaik.
Peringkat 100 universitas terbaik di Indonesia berdasarkan EduRank berdasarkan hasil penelitian, keunggulan non-akademik, dan pengaruh alumni.
Mana saja?
BACA JUGA:17 Rektor PTN Terbang ke Korsel Ikut Program Kepemimpinan, Ada UPN Veteran Hingga Unand
Kampus Swasta Terbaik di Indonesia
1. Bina Nusantara University
Jakarta
#474 in Asia
#1640 in the World
Program kuliah, Fakultas dan program studi Universitas Bina Nusantara – Binus University: fakultas Ekonomi dan Komunikasi: Akuntansi, Keuangan, Manajemen Hotel (D4) serta Komunikasi Pemasaran. Fakultas Teknik: Teknik Industri, Arsitektur, Teknik Sipil serta Teknik Komputer. Sekolah Desain: Desain Komunikasi Visual Media Baru, Desain Interior, Desain Komunikasi Visual Animasi dan Desain Komunikasi Visual Periklanan Kreatif. Sekolah Ilmu Komputer: Teknik Informatika, Teknologi dan Aplikasi Bergerak (Mobile Application and Technology) serta Teknologi dan Aplikasi Permainan (Game Application and Technology). Sekolah Bisnis dan Manajemen: Manajemen, Bisnis & Manajemen Internasional serta Pemasaran Internasional. Sekolah Sistem Informasi: Sistem Informasi Audit, Sistem Informasi dan Komputerisasi Akuntansi. Fakultas Humaniora: Sastra Inggris, Sastra Jepang, Hukum Bisnis, Hubungan Internasional, Psikologi serta Sastra Cina.
2. Telkom University
Bandung
#516 in Asia