JAKARTA, DISWAY.ID – Anthony Ginting berhasil memetik kemenangan atas tunggal putra Thailand di Thomas Cup 2024 hari ini, Senin 29 April 2024.
Ginting menang dua set langsung dalam waktu 40 menit melawan Thailand.
“Thomas Cup - Group C
[INA 1-0 THA]
Anthony Sinisuka Ginting vs Panitchapon Teeraratsakul 21-16 21-13
Ginting buka keunggulan Merah Putih,” tulis akun X @badmintontalk.
Pertandingan Thomas Cup 2024 antara Indonesia dan Thailand-Anthony Ginting petik kemenangan pertama -iNews TV
BACA JUGA:Piala Thomas dan Uber 2024: Debut Solid Alwi Farhan, Prospek Cerah Regenerasi
Selama pertandingan beberapa kali Teeraratsakul mencoba mengimbangi Ginting dengan jatuh bangun dan tersungkur namun Ginting terlalu tangguh untuk dikalahkan.
Perhelatan Thomas Cup 2024 hari ini untuk Indonesia akan menghadapi penyisihan grup C.
Jadwal pertama akan dimulai pada 08.30 WIB yang akan dibuka oleh Anthony Sinisuka Ginting.
BACA JUGA:Jelang Thomas & Uber Cup 2024, Ini Pesan Ricky Subagja
Dikutip dari akun X @badmintontalk, hari ini susunan pemain Thomas Cup Indonesia akan menghadapi Thailand.
Berikut ini jadwal pertandingan dan susunan pemain yang diturunkan.
Permainan akan digelar di Chengdu High-tech Zone Sports Center Gymnasium, China.
Indonesia saat ini berada di posisi puncak klasemen Grup C usai merebut kemenangan telak 5-0 atas Inggris.
Sedangkan Thailand di urutan ketiga setelah kalah 1-4 dari juara bertahan India.
BACA JUGA:Piala Thomas dan Uber 2024 Menang, Ricky Soebagdja Apresiasi Kerja Tim di Laga Perdana
Susunan Pemain Thomas Cup 2024 Hari Ini Senin 29 April 2024:
Anthony Sinisuka Ginting bakal menjadi pembuka melawan Panitchaphon Teeraratskul.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di nomor ganda putra akan melawan Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul.
Jonatan Christie selanjutnya akan menghadapi Saran Jamsri.
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sebagai ganda putra kedua Indonesia di match keempat melawan Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee.
Pertandingan terakhir akan dimainkan Chico Aura Dwi Wardoyo akan melawan tunggal ketiga Thailand, Nachakorn Pusri.
BACA JUGA:Pebulu Tangkis Indonesia Siap Memulai Perjuangannya Piala Thomas dan Uber 2024 di Chengdu Hari Ini
Susunan Pemain
Match 1: Anthony Sinisuka vs Panitchaphon Teeraratskul.
Match 2: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul.
Match 3: Jonatan Christie vs Saran Jamsri.
Match 4: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee.
Match 5: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Nachakorn Pusri.
Jadwal Thomas Cup 2024
Indonesia Vs Thailand
Chengdu High-tech Zone Sports Center Gymnasium