JAKARTA, DISWAY.ID - Kenaikan harga bahan pangan di pasaran kini sudah berimbas pada harga menu di Warung Tegal (Warteg). Banyak pelanggan yang terkejut karena biaya makan di sejumlah warteg kini sudah hampir sudah mencapai Rp 20.000.
Menanggapi hal ini, pemilik Warteg Nasional Bahari yang bertempat di wilayah Pondok Petir, Jawa Barat terpaksa menaikkan harga.
BACA JUGA:Asal Muasal Warteg Kharisma Bahari yang Populer dan Legendaris Sejak Tahun 1996
BACA JUGA:Antisipasi Aksi Premanisme di Warteg, Kapolres Jakpus Perintahkan Bhabinkamtibmas Lakukan Pembinaan
Pemilik Warteg, Dodi mengungkapkan bahwa dirinya dan sejumlah pedagang Warteg lainnya terpaksa menaikkan harga menu untuk menjaga bisnisnya setelah pemerintah resmi menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras naik menjadi Rp 12.500.
"Ya sekarang bisa nyampe 20 ribu, tapi ya tetep itu tergantung lauk pauknya apa aja. Sekarang kan apa-apa naik, jadi ya mau gak mau kita juga gak bisa diem aja biar gak rugi," Jelas Dodi saat ditemui oleh disway pada Kamis 9 Mei 2024.
Dodi menambahkan, kalau Warteg Nasional Bahari juga sempat menaikkan harga menu setelah sejumlah harga bahan pangan naik di pasaran mengalami kenaikan gila-gilaan pada bulan Ramadhan dan Hari Raya Lebaran lalu.
BACA JUGA:Pemilik Warteg di Jakpus Jika Dipalak Preman Kribo Cs, Polisi Minta Lapor ke Nomor Ini
"Puasa kemarin sempet naik juga , terus pas udah lumayan stabil harganya balik lagi. Tapi ini beras sama yang lain naik lagi, jadi ya kita terpaksa ambil tindakan," kata Dodi.
Kendati sempat membuat terkejut, Dodi mengaku bahwa tidak ada satupun pelanggan yang mengeluhkan harga menu yang berubah menjadi sedikit lebih tinggi ini.
"Paling mereka ngurangin menu-nya aja," Ujar Dodi.
BACA JUGA:Warteg Bahari di Tanah Abang Diancam Preman Gegara Viral, Marah-marah Gebrak Meja
Hal serupa juga diungkapkan oleh Idah, pemilik Warteg Mega Jaya Bahari yang juga bertempat di Pondok Petir, Jawa Barat. Menurut Idah, sampai saat ini belum ada protes atau keluhan dari pelanggan yang merasa keberatan dengan naiknya harga menu.