Tak hanya itu, rangkaian upacara di Monas juga akan dimeriahkan sejumlah selebriti hingga penyanyi Tanah Air.
Adapun selebriti dan penyanyi Indonesia yang akan memeriahkan upacara HUT ke-497 Jakarta sebagai berikut.
- Alya Rohali
- Maudy Koesnaedi
- Valerina Daniel
- Funky Monkey Band
- Wulan Alora KDI
- Dnada Idol
BACA JUGA:Spesial HUT ke-497 Kota Jakarta Tiket Masuk Ancol Gratis hingga 21 Juni 2024, Cek Syarat dan Caranya
Syarat Ikut Upacara HUT ke-497 Jakarta di Monas
Namun, untuk bisa mengikuti upacara HUT ke-497 Jakarta di Monas pada 22 Juni 2024 ada sejumlah syarat dan ketentuan yang berlaku.
Dicatat ya! Upacara HUT ke-497 Jakarta hanya bisa diikuti bagi warga DKI Jakarta.
Dikutip dari Instagram Pemprov DKI Jakarta @dkijakarta pada Kamis, 13 Juni 2024 sebagai berikut.
- Warga DKI Jakarta dengan bukti KTP
- Tidak diperkenankan membawa balita
- Menjaga ketertiban & keamanan selama acara
- Undangan berlaku untuk 1 orang
BACA JUGA:Jadwal dan Rangkaian Acara Lengkap HUT ke-497 Jakarta Tahun 2024, Catat Jangan sampai Ketinggalan!
Cara Daftar Ikut Upacara HUT ke-497 Jakarta di Monas
Bagi warga Jakarta yang ingin mengikuti upacara bisa langsung melakukan pendaftaran.
Pendaftaran mengikuti upacara HUT ke-497 Jakarta dibuka mulai hari ini Kamis, 13 Juni 2024 hingga Minggu, 16 Juni 2024.
Adapun pendaftaran dilakukan dengan mengakses tautan https://www.jakarta.go.id/jakarta497-upacara.
Dresscode Upacara HUT ke-497 Jakarta di Monas
Akan ada beberapa dresscode yang bisa dipilih warga saat nantinya mengikuti upacara HUT ke-497 Jakarta.
- Abang Jampang
- Busana Abang Jakarta
- Busana None Jakarta
- Batik Betawi
- Baju Sadariah
- Baju Encim