5 Buah Langka yang Ada di Indonesia, Banyak Khasiat untuk Kesehatan Tubuh!

Senin 08-07-2024,09:36 WIB
Reporter : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

Buah Jamblang dikenal sebagai Anggur Majalengka atau buah Duwet.

BACA JUGA:3 Buah-buahan yang Bisa Turunkan Tensi, Jadi Adem di Masa Tenang Pemilu 2024

Menurut peneliti Pusat Riset Konservasi Tumbuhan, Kebun Raya dan Kehutanan BRIN, buah Jamblang rasanya masam dengan bagian kulit berwarna merah ungu kehitaman mirip seperti anggur.

Buah jamblang juga memiliki sejumlah manfaat serta khasiat untuk kesehatan mulai dari kesehatan gigi dan tulang, turunkan risiko anemia serta menyeimbanhkan kadar gula darah di tubuh.

3. Buah Ciplukan

Ciplukan yang kerap disebut nyor nyoran, ciciplukan hingga cecenetan adalah buah langka yang ada di Indonesia.

Menurut Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, buah ciplukan yang rasanya manis dan lezat saat matang sempurna itu dapat membantu turunkan demam, pemulihan stroke, tekanan darah sampai menghilangkan kuning pada bayi baru lahir.

BACA JUGA:Ini Manfaat Jus Buah Asli Dalam Kemasan untuk Kesehatan

4. Buah Kesemek

Buah langka selanjutnya yang ada di Indonesia, yakni buah kesemek.

Buah tersebut mempunyai rasa yang manis, namun sedikit sepat.

Saat matang sempurna, tekstur dan rasa dari buah kesemek ini mirip dengan pepaya atau sawo.

Adapun, kesemek mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan, seperti vitamin A, vitamin C dan serat untuk melancarkan pencernaan, menjaga kesehatan mata serta menurunkan tekanan darah.

5. Buah Gandaria

Terakhir, ada buah Gandaria atau jatake yang warnanya hijau saat masih muda.

BACA JUGA:7 Buah yang Cocok Dikonsumsi saat Cuaca Panas, Ampuh Cegah Dehidrasi dan Mudah Ditemukan!

Kategori :