JAKARTA, DISWAY.ID -- Siap-siap! bagi kamu yang sudah memiliki e-tiket We The Fest 2024, maka penukaran tiket bisa dilakukan mulai hari ini Kamis, 18 Juli 2024.
Sebagai informasi, penukaran tiket wajib dilakukan bagi pengunjung untuk mendapatkan wristband yang nantinya berlaku sebagai tiket masuk venue acara.
Oleh karena itu, pastikan pemilik tiket We The Fest 2024 sudah menukarkan e-ticket atau voucher menjadi wristband sebelum acara berlangsung.
BACA JUGA:Festival Musik The Sounds Project 2024: Line Up, Harga Tiket, dan Cara Belinya
FYI, We The Fest (WTF) 2024 merupakan acara musik tahunan yang rutin diselenggarakan Ismaya Live sejak 2014.
We The Fest juga telah menjadi salah satu festival musik terbesar di Asia Tenggara yang memikat pengunjung dengan deretan musisi populer, mulai dari lokal hingga internasional.
Pada tahun ini, We The Fest hadir dengan edisi anniversary ke-10 yang akan berlangsung selama tiga hari berturut-turut mulai tanggal 19 20, dan 21 Juli 2024 di GBK Sports Complex, Senayan, Jakarta.
Ada banyak musisi populer Tanah Air yang akan memeriahkan panggung WTF 2024 mulai dari Mahalini, Maliq & D'Essentials, Sore, Nadin Amizah, hingga Reality Club.
Tak hanya musisi lokal, WTF 2024 juga hadirkan sederet penyanyi internasional seperti Peggy Gou, Joji, BIBI, hingga Henry Moodie.
Sementara itu, tiket WTF 2024 masih bisa didapatkan melalui laman resminya di website https://www.wethefest.com/.
Bagi kamu yang sudah mendapatkan tiket, maka selanjutnya ditukarkan menjadi wirstband sebagai syarat memasuki area venue.
Lantas bagaimana cara tukar tiket WTF 2024? Simak panduannya di bawah ini
Cara Penukaran Tiket We The Fest 2024
Melansir dari laman resminya, tiket WTF 2024 mulai bisa ditukar menjadi wirstband pada hari ini Kamis, 18 Juli 2024. Berikut informasi lengkapnya.
- Lokasi: Mall Gandaria City, Plaza Hall, Level G (Main St. Area) Jl. Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan
- Tanggal & Waktu: Kamis, 18 Juli 2024 pukul 10.00-21.00 WIB.