Nursyah Jualan Baju Bekas Secara Online, Respons Indah Permatasari Tak Terduga

Rabu 31-07-2024,13:06 WIB
Reporter : Hasyim Ashari
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Nursyah, ibunda dari Indah Permatasari, kini punya kesibukan baru dengan berjualan baju bekas online.

Nursyah diketahui berjualan baju bekas atau biasa dikenal dengan istilah thrifting secara daring di akun TikToknya.

Hal tersebut diungkap oleh salah satu akun @mbaklion lewat unggahan sebuah video.

BACA JUGA:Indah Permatasari Ungkap Tantangan di Film Sakaratul Maut, Harus Belajar Bahasa Jawa

Akun itu menceritakan tentang Nursyah yang giat berjualan baju bekas meski sempat sepi tak ada yang beli. 

Konten tersebut kemudian viral hingga dilihat 1,2 juta kali.

"Semalam aku nonton live ibunya Indah (istrinya Arie Kriting) jualan baju thrift (bekas) sama suaminya. Harganya kisaran 35-100 ribuan, daerah Depok," tulisnya dalam konten tersebut.

BACA JUGA:Indah Permatasari Alami Iritasi Kulit saat Harus Perankan Hantu di Film Sakaratul Maut

Saat dimintai tanggapan mengenai Nursyah yang berjualan baju bekas di TikTok, Indah Permatasari enggan memberikan komentarnya.

Istri Arie Kriting itu lebih memilih untuk tertawa dan langsung pergi tanpa memberikan komentar apapun.

BACA JUGA:Indah Permatasari Akhirnya Tampilkan Tampang Anaknya dengan Arie Kriting saat Ultah, Ganteng Lho!

"Mba, gimana tanggapannya ibunda jualan baju bekas di TikTok," kata wartawan kepada Indah Permatasari.

"Hah? Hahaha," tutur Indah Permatasari, saat ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan, dikutip Rabu 31 Juli 2024.

BACA JUGA:Indah Permatasari Tampil Anggun di Lamaran Sang Adik, Pertemuan dengan Sang Ibunda Jadi Buah Bibir

Sebelumnya, Nursyah diketahui masih belum merestui pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting yang diketahui sudah diresmikan pada 2021 lalu itu.

Kategori :