5 Cara Mencegah Ponsel Meledak saat Dicas yang Diduga Jadi Penyebab Kebakaran di Manggarai

Selasa 13-08-2024,10:32 WIB
Reporter : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, DISWAY.ID - Yuk simak tips mencegah ponsel meledak saat dicas (charger).

Kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk di Jalan Remaja 5, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa,13 Agustus 2024 diduga berasal dari ledakan charger handphone (HP).

"Menurut keterangan dari Bapak Sukiman, Ketua RT 02 RW 06, kebakaran disebabkan oleh casan HP," ujar Kasudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda, dalam keterangannya.

BACA JUGA:Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Dia Harga Resmi dari Oppo Reno 12 F Series 5G

Akibatnya, sebanyak 15 RT yang terdampak dari peristiwa kebakaran di Manggarai.

Meski begitu, keterangan dari Ketua RT setempat itu perlu diselidiki lebih lanjut.

Kasus ponsel yang meledak saat dicas kerap kali terjadi.

Penyebab atau pemicu utama hp meledak saat dari hubungan pendek arus listrik, yaitu overheating atau suhu ponsel yang terlalu tinggi, korsleting, dan masih banyak lagi.

Ponsel meledak bisa terjadi saat pengisian baterai karena membuat perangkat lebih panas.

BACA JUGA:Oppo Reno 12 F Series Bakal Hadir di Indonesia, Tahan Banting Hingga 10 Ribu Kali Tes

Kondisi ini membuat pengisian baterai akan menghasilkan beberapa titik lebih panas.

Sehingga, Ketika suhu HP terlalu tinggi, maka akan terjadi arus pendek internal. Hal inilah yang menyebabkan HP meledak.

Selain itu, kabel charger yang tidak memiliki kualitas tinggi juga bisa menyebabkan ponsel meledak saat dicas karena aliran listrik yang tidak stabil.

Cara Mencegah HP Meledak saat Dicas

Cara mencegah HP meledak saat dicas penting  untuk diketahui.

Kategori :