BACA JUGA:Intip Perkiraan Harga Tiket Konser DAY6 di Indonesia Oktober 2024
Sabtu, 17 Agustus 2024
- Waktu mulai penukaran tiket (silakan lihat peta acara untuk lokasi penukaran tiket yang dibeli melalui MCP Member/Mecimashop/Tiket.com): pukul 10.00-19.00 WIB
- Pemeriksaan tas dan tiket masuk dibuka: pukul 11.00 WIB
- Check-in Pink soundcheck package: pukul 11.00-15.30 WIB
- Pink soundcheck package standby dan pintu masuk aula konser: pukul 15.30-16.00 WIB
- Sesi soundcheck untuk Pink soundcheck package: pukul 16.00 WIB
- Semua kategori standby: pukul 15.30 WIB
- Pintu masuk aula acara dibuka: pukul 16.30 WIB
- Waktu pertunjukan: pukul 19.00 WIB
Minggu, 18 Agustus 2024
- Waktu mulai penukaran tiket (silakan lihat peta acara untuk lokasi penukaran tiket yang dibeli melalui MCP Member/Mecimashop/Tiket.com): pukul 09.00-15.00 WIB
- Pemeriksaan tas dan tiket masuk dibuka: pukul 09.00 WIB
- Check-in Pink soundcheck package: pukul 09.00-12.30 WIB
- Pink soundcheck package standby dan pintu masuk aula konser: pukul 12.30-13.00 WIB
- Sesi soundcheck untuk Pink soundcheck package: pukul 13.00 WIB
- Semua kategori standby: pukul 12.30 WIB
- Pintu masuk aula acara dibuka: pukul 13.30 WIB
- Waktu pertunjukan: pukul 15.00 WIB
Jadwal dan Cara Penukaran Tiket Konser ENHYPEN di ICE BSD
Usai mengetahui rundown konser ENHYPEN di ICE BSD, jadwal penukaran tiket juga penting untuk diketahui oleh ENGEN.
BACA JUGA:Kabar Bahagia! BoA Umumkan Gelar Konser di Jakarta 26 Oktober 2024
Jadwal penukaran tiket konser ENHYPEN dibuka selama empat hari mulai tanggal 15-18 Agustus 2024.
Lokasi penukaran tiket terletak di Hall 1 dan 3A ICE BSD City, Tangerang.
Adapun rincian jadwal penukaran tiket konser ENHYPEN di ICE BSD sebagai berikut.
- Kamis, 15 Agustus 2024 di Hall 3A (seluruh kategori): pukul 10.00-19.00 WIB
- Jumat, 16 Agustus 2024 Hall 3A (seluruh kategori): pukul 10.00-19.00 WIB
- Sabtu, 17 Agustus 2024 Hall 1 (seluruh kategori): pukul 10.00-19.00 WIB
- Minggu, 18 Agustus 2024 Hall 1 (seluruh kategori): pukul 09.00-15.00 WIB
Antrean penukaran tiket akan ditutup satu jam sebelum Waktu penukaran tiket berakhir.
BACA JUGA:Balik Lagi! Chanyeol EXO Siap Gelar Konser di Beach City International Stadium 7 Desember 2024
Cara Penukaran Tiket Konser ENHYPEN di ICE BSD
Berikut cara penukaran tiket konser ENHYPEN di ICE BSD.
- Membawa E-voucher atau bukti pembelian tercetak
- KTP/SIM/Paspor/Kartu Pelajar/Mahasiswa yang masih berlaku dan asli, sesuai dengan e-voucher
Sementara, jika penukaran tiket diwakilkan oleh pihak ketiga, wajib membawa dokumen-dokumen berikut ini.
- Membawa E-voucher atau bukti pembelian tercetak
- Surat Kuasa yang sudah ditandatangani di atas materai
- Fotokopi kartu identitas pemilik tiket dan fotokopi kartu identitas penukar tiket
BACA JUGA:Harga Tiket Konser DPR di Jakarta 14 Desember 2024, Termurah Rp950 Ribu
Barang yang Dilarang Dibawa Nonton Konser ENHYPEN di ICE BSD
- Tidak diperbolehkan membawa bangku atau kursi
- Tidak diperbolehkan membawa tongkat swafoto, monopod, atau lensa ekstensi apa pun
- Tidak diperbolehkan mengambil foto dan/atau videografi profesional, atau jenis kamera apa pun
- Tidak diperbolehkan membawa senjata atau benda tajam apa pun
- Tidak diperbolehkan membawa narkoba dalam bentuk apa pun
- Dilarang merokok
- Tidak diperbolehkan membawa spanduk LED, kipas spanduk berukuran besar (<30cm)
- Tidak diperbolehkan membawa tablet atau IPAD
- Tidak diperbolehkan membawa senter atau penunjuk laser
- Tidak diperbolehkan membawa botol atau kaleng apa pun
- Tidak diperbolehkan membawa ikat kepala dan/atau barang dagangan tidak resmi apa pun
- Tidak diperbolehkan membawa kostum
- Tidak diperbolehkan membawa sepatu hak tinggi
- Tidak diperbolehkan membawa terompet
- Tidak diperbolehkan membawa ransel atau tas lain yang tidak sesuai dengan kebijakan tas acara
- Tidak diperbolehkan membawa bahan peledak