Partai Demokrat Serahkan Surat Rekomendasi untuk 52 Pasangan Pilkada 2024

Kamis 15-08-2024,21:39 WIB
Reporter : Fajar Ilman
Editor : Fandi Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Partai Demokrat hari ini resmi menyerahkan Surat Rekomendasi kepada 52 pasang calon gubernur dan wakil gubernur, walikota dan wakil walikota, serta bupati dan wakil bupati yang akan bertarung dalam Pilkada serentak 2024.

Penyerahan dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:Demokrat Belum Kunjung Tentukan Calon Gubernur DKI Jakarta, Alasannya Diungkap AHY

BACA JUGA:Demokrat Resmi Merapat, Dukungan untuk Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024 Makin Kuat

"Kurang lebih ada 49 calon kepala daerah di tingkat kabupaten/kota. Tentu ini telah melewati proses dan tahapan yang menjadi kewajiban kami secara internal untuk bisa melihat potensi atau kans kemenangan dari masing-masing kandidat," kata AHY sebelum menyerahkan Surat Rekomendasi, 15 Agustus 2024

AHY menjelaskan bahwa beberapa kandidat yang diusung adalah kader utama Partai Demokrat, sementara yang lainnya merupakan calon dari partai koalisi.

"Ada yang dari Partai Demokrat, ada juga tentu calon dari partai sahabat. Kami berkoalisi dengan semua partai di setiap tingkatan," ungkapnya.

Ketua Umum Partai Demokrat ini berharap para calon yang diusung dapat segera menyusun strategi dan menyiapkan diri untuk kampanye.

BACA JUGA:Demokrat Resmi Usung Bupati Raja Ampat 2 Periode Abdul Faris di Pilgub Papua Barat Daya

"Kami harap mereka semua bisa langsung menyusun langkah selanjutnya, strategi dan menyiapkan diri untuk kampanye dan memenangkan pilkada," tandasnya.

Berikut adalah rincian daftar calon kepala daerah yang diusung oleh Partai Demokrat:

Aceh

1. Kabupaten Aceh Selatan: Mirwan MS - Baital Mukadis

2. Kabupaten Bireuen: Mukhlis - Razuardi

3. Kabupaten Pidie: Zakaria A. Ghani - Imran Abubakar

Kategori :