Sarihusada Siap Dukung Program Makan Bergizi Gratis Pemerintahan Prabowo/Gibran

Senin 26-08-2024,16:34 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Danone Indonesia melalui PT Sarihusada Generasi Mahardika (SGM) siap mendukung progam makan bergizi gratis pada pemerintahan terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk meningkatkan kualitas gizi anak Indonesia menuju Generasi Emas 2045.

Menurut Vice President General Secretary Danone Indonesia, Vera Galuh Sugijanto, pihaknya sedang melihat dan menimbang bagaimana agar bisa berperan lebih aktif, terutama untuk program pemerintah yang terkait dengan pengentasan masalah kesehatan terutama stunting.

BACA JUGA:Pj Gubernur DKI Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN 07 Cideng, Ada Menu Ayam Crispy

BACA JUGA:Gabung dengan Koalisi Prabowo, Cak Imin Pastikan Akan Dukung Program Makan Bergizi Gratis

''Program yang sangat baik dari pemerintah. Dan mengenai program makan siang bergizi gratis, tentu kita berkolaborasi dan ingin melihat kesempatan-kesempatan yang memungkinkan supaya kita bisa berpartisipasi secara nutrisi tetapi juga secara program-program edukasi kesehatan yang sudah kita miliki di Sarihusada,'' ujar Vera di Lapangan Kenari, Yogyakarta, saat acara Perayaan 70 Tahun Sarihusada Menutrisi Negeri, Minggu 25 Agustus 2024.

Namum Vera mengatakan, hal itu mesti dibahas kembali jika diajak berkolaborasi. 

''Saat ini mungkin terlalu dini untuk dibicarakan tetapi kita kembali ingin berkolaborasi dengan pihak-pihak pemangku kepentingan termasuk pemerintah dan jug ainstansi lainnya bila ada kesempatan untuk berpartisipasi mengenai nutrisi tetapi juga mengenai edukasi kesehatan untuk anak-anak Indonesia,'' jelasnya. 

BACA JUGA:Fix! Program Makan Bergizi Gratis Masuk RAPBN 2025, Segini Anggarannya

BACA JUGA:Kritik JPPI Singgung Makan Bergizi Gratis Hanya Pencitraan, Buang-Buang Anggaran

Program Makan Siang Bergizi Gratis

Seperti diketahui, Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka sebut tengah mempersiapkan logistik untuk program makan siang gratis.

Gibran mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan untuk uji coba programnya bersama Prabowo Subianto itu.

"Oh ya ini sedang kita persiapkan kemarin baru Surabaya, Solo, Tangerang ini kita sedang persiapan di luar Jawa. Tunggu ya saya butuh waktu untuk mempersiapkan, terkait logistik dan lain-lain nanti kami akan perhitungankan ya," katanya kepada awak media saat berkunjung ke Tangerang Selatan, Jumat 9 Agustus 2024.

BACA JUGA:Dibanding Program Makan Bergizi Gratis, JPPI Minta Pemerintah Prioritaskan 4 Hal ini

BACA JUGA:Ratusan UMKM Tangerang Diserap Berkat Makan Bergizi Gratis

Kategori :