Kasus Pembacokan Pelajar di Ciputat Naik Sidik, Polisi Sebut Berawal dari Rencana Tawuran

Kamis 29-08-2024,14:06 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Fandi Permana

TANGSEL, DISWAY.ID - Kasus dugaan pembacokan pelajar di kawasan Serua, Ciputat, Tangerang Selatan naik sidik.

Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alvino Cahyadi mengatakan kasus itu statusnya kini telah naik penyidikan.

BACA JUGA:Ungkap Pembacokan Pelajar di Serua, Belasan Saksi dan CCTV Diperiksa Satreskrim Polres Tangsel

BACA JUGA:Periksa Keluarga Korban Pembacokan di Ciputat, Polres Tangsel Kumpulkan Barang Bukti

"Perkembangan sementara yang dapat kami sampaikan bahwa perkara ini sudah memasuki proses penyidikan, penyidik sudah memeriksa saksi-saksi maupun menyita beberapa barang bukti yang menjadi petunjuk dalam peristiwa pidana tersebut," katanya kepada disway.id, Kamis 29 Agustus 2024.

Dituturkannya, pembacokan itu terjadi berawal adanya rencana tawuran yang dilakukan pihak korban dan pelaku.

"Dari hasil olah TKP, keterangan saksi-saksi dan bukti-bukti petunjuk yang ada, patut diduga bahwa sebelum terjadinya peristiwa pidana yang dimaksud terdapat dua kelompok yang hendak melakukan kegiatan tawuran dan korban pada saat itu diduga ikut dengan kelompok yang hendak melakukan tawuran," tuturnya.

"Demikian sementara yang dapat kami sampaikan, perkara sudah menemui titik terang dan semoga segera kami ungkap pelakunya," lanjutnya.

BACA JUGA:Keluarga Korban Pembacokan di Ciputat Diperiksa, Bawa Barbuk Ini ke Polres Tangsel

BACA JUGA:Polres Tangsel Cek TKP Pembacokan Pelajar, Saksi Diperiksa

Sebelumnya, belasan saksi diperiksa Satreskrim Polres Tangerang Selatan dalam pembacokan pelajar di kawasan Serua, Ciputat, Tangerang Selatan.

Alvino menerangkan empat belas saksi telah diperiksa.

"14 orang saksi sudah diperiksa," terangnya.

Diterangkannya, beberapa diantaranya merupakan saksi yang ada di lokasi kejadian.

"Sebagian (Saksi, red) diduga ada di TKP," ujarnya.

Kategori :