Ini 12 Larangan saat Misa Agung Bersama Paus Fransiskus di GBK 5 September 2024, Catat!

Rabu 04-09-2024,11:50 WIB
Reporter : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, DISWAY.ID - Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia akan memimpin Misa Agung.

Misa Agung tersebut digelar pada Kamis, 5 September 2024 di GBK (Gelora Bung Karno) dan Stadion Madya, Jakarta.

Adapun, penyelenggaraan Misa Suci bersama Paus Fransiskus digelar pada Kamis, 5 September 2024.

BACA JUGA:Jam Tangan Paus Fransiskus Disebut Sederhana Jadi Sorotan Netizen, Berapa Harganya?

Gerbang nantinya akan dibuka mulai pukul 12.00 WIB dan ditutup pada pukul 15.30 WIB.

Misa Agung yang dipimpin oleh Paus Fransiskus sendiri digelar selama 1,5 jam dan akan dihadiri oleh 86.000 umat Katolik seluruh Indonesia.

Umat Katolik yang akan mengikuti misa akbar yang dipimpin Paus Fransiskus perlu mengetahui sederet aturan dan larangan yang berlaku.

Hal ini tidak boleh diabaikan dan menjadi perhatian bagi umat Katolik yang datang supaya misa akbar di GBK dapat berjalan lancar dan penuh khidmat.

Nah, berikut ini ada sejumlah larangan yang tidak boleh diabaikan oleh umat Katolik saat melangsungkan Misa Agung bersama Paus Fransiskus, di antaranya:

BACA JUGA:Link Streaming Agenda Paus Fransiskus di Indonesia 4-6 September 2024, Jangan sampai Ketinggalan!

12 Larangan saat Misa Agung bersama Paus Fransiskus

  • Dilarang membawa makanan dan minuman dari luar
  • Dilarang membawa benda kemasan kaca
  • Dilarang membawa drone
  • Dilarang membawa poster, bendera, dan spanduk

BACA JUGA:Sejarah Kota Vatikan Disebut Negara Tahta Suci yang Dipimpin Paus Fransiskus

  • Dilarang membawa tongkat selfie, laser, atau benda besi lainnya
  • Dilarang membawa benda atau cairan mudah terbakar
  • Dilarang membawa botol minuman sendiri
  • Dilarang membawa kamera DSLR atau professional
  • Dilarang membawa senjata atau benda berbahaya

BACA JUGA:Bukan di Hotel Mewah, Paus Fransiskus Menginap di Kedubes Vatikan Jakarta

  • Dilarang membawa minuman beralkohol dan obat-obatan terlarang
  • Dilarang membawa payung besar
  • Dilarang membawa terompet
  • Dilarang merokok
  • Dilarang bawa hewan peliharaan

Seperti yang diketahui pemimpin tertinggi gereja Katolik di dunia Paus Fransiskus akan melakukan perjalanan apostolik ke kawasan Asia Pasifik, salah satunya ke Indonesia.

BACA JUGA:Paus Fransiskus Tiba di Indonesia Gunakan Pesawat Komersial

Kategori :