5 Anggota Polisi Diduga Dikeroyok di Kampung Ambon

Rabu 16-10-2024,10:46 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Reza Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Sebanyak 5 anggota polisi diduga dikeroyok di Kampung Ambon, Jakarta Barat.

Pengeroyokan 5 anggota Polisi dikeroyok tersebut terjadi saat melakukan penindakan dugaan peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan para korban masih mendapatkan perawatan. 

BACA JUGA:155 Kendaraan Lawan Arah Terjaring Operasi Zebra Jaya 2024 di Jakut

BACA JUGA:MPR Gelar Gladi Pelantikan Presiden Prabowo-Gibran 19 Oktober, Polisi Lakukan Rekayasa Lalin

"Kami benar-benar sangat menyayangkan terjadinya kekerasan dalam proses penegakan hukum ini, dan insiden tersebut akan ditindaklanjuti sesuai prosedur yang berlaku," katanya kepada awak media, Rabu 16 Oktober 2024.

Disebutkannya, pihaknya saat ini masih mengejar para pelaku. 

"Saat ini pelaku sedang diburu, karena kami sangat menyayangkan kejadian ini, insiden ini," sebutnya.

BACA JUGA:Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Pelajar, BBPOM Jakarta: Aset Penting yang Harus Dijaga

BACA JUGA:Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Pelajar, BBPOM Jakarta: Aset Penting yang Harus Dijaga

Sebelumnya, anggota Polda Metro Jaya diduga dikeroyok di kawasan Kampung Ambon, Jakarta Barat pada Minggu 13 Oktober.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan anggotanya diduga dikeroyok.

"Pada hari Minggu, tgl 13 Oktober 2024, sekira pukul 19.30 WIB, dalam upaya pemberantasan narkoba, dari Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya melakukan penangkapan terkait kasus peredaran narkoba," terangnya.

BACA JUGA:Jadwal Siaran Langsung Denmark Open 2024 Hari Ini 16 Oktober 2024, Rinov/Pitha hingga Ahsan/Hendra Lawan Unggulan

BACA JUGA:Klasemen Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia: Indonesia Terpaku, Jepang Aman

Kategori :