Diketahui, selain Ahok, turut hadir pula mantan gubernur Jakarta yang lain, Fauzi Bowo alias Foke, serta keluarga besar dari 2 mantan gubernur Jakarta, Anies Baswedan dan Sutiyoso dalam Kampanye Akbar Pramono-Rano.
Kampanye Akbar tersebut menampilkan para musisi papan atas seperti Sandhy Sandoro, Pertelon Koplo, Orkes Gelora Jaya, Ardhito Pramono, HIVI!, Lalahuta, hingga Slank.
BACA JUGA:Cek Jadwal Layanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 23 November 2024, Buruan Datang!
BACA JUGA:Kejebak Macet, Sandiaga Uno Banjir-banjiran di Jalan Raya Ciledug dan Pulang Diantar Dishub
Sebagai informasi, Ribuan orang warga Jakarta mendatangi acara Kampanye Akbar terakhir Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung (Mas Pram) dan Rano Karno (Bang Doel) yang digelar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu, 23 November 2024.
Acara itu bertajuk 'Hajatan Jakarta Menyala' mengundang banyak artis dan musisi.
Tak Hadir di Kampanye Akbar, Ahok Tegaskan Anies Tetap Solid Dukung Pramono-Rano. dok:Candea Pratama