Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University Hadiri Acara Evaluasi Kerja Sama Diklat Lemdiklat Polri 2024

Senin 16-12-2024,15:54 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan industri, Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University (UEU)

Dan Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) telah menandatangani nota kesepahaman yang berlangsung di Hotel Tribrata, Kemayoran Lama, Jakarta. 

BACA JUGA:Uversitas Esa Unggul Gelar Seminar tentang Peran AI dalam Riset Mahasiswa

BACA JUGA:Mendag Budi Santoso Terima Kunjungan Rektor Universitas Esa Unggul

Acara ini sekaligus menjadi bagian dari Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) 2024 dan peringatan HUT HIPPI ke-48 2 Desember 2024.

Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University diwakili oleh Kepala Biro Kerja Sama, Dr. Ayu Larasati, S.Sos., M.Ikom., sementara pihak HIPPI diwakili oleh seluruh jajaran pengusaha pribumi Indonesia. 

Kerja sama ini bertujuan untuk menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam program pemagangan serta pertukaran dosen dan pembelajaran.

BACA JUGA:Welcome Student, Universitas Esa Unggul Ajak Mahasiswa Baru Ikuti PJJ Teknik Informatika

BACA JUGA:Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University Dukung Program Beasiswa DIPA Lemdiklat Polri

Dalam sambutannya, Dr. Ayu Larasati menyampaikan harapan agar kolaborasi ini dapat menjadi langkah strategis dalam menciptakan sinergi antara dunia pendidikan tinggi dan sektor bisnis. 

"Kerja sama ini membuka peluang besar bagi mahasiswa dan dosen Universitas Esa Unggul untuk terjun langsung dalam dunia industri, belajar dari pengalaman nyata, dan berkontribusi aktif pada kemajuan pengusaha pribumi Indonesia," ungkapnya.

Rektor Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University, Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng., turut menyampaikan dukungannya terhadap inisiatif ini. 

BACA JUGA:Universitas Esa Unggul dan Universitas Sulawesi Tenggara Resmi Teken MoU di Kendari

BACA JUGA:Universitas Esa Unggul Gelar Seminar dan Talkshow The Art of Confidence

"Kami percaya kolaborasi dengan HIPPI akan memberikan manfaat yang signifikan, terutama dalam mendukung program pemagangan mahasiswa dan pertukaran dosen untuk meningkatkan kompetensi serta memperluas jaringan akademik dan profesional," ujar Rektor.

Kategori :