Riwayat Politik Ade Yasin
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah lakukan Operasi Tangkap Tanga (OTT) Bupati Bogor, Ade Yasin.
Dalam OTT tersebut, KPK menyita sejumlah uang. Diketahui OTT dilakukan di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kabar penangkapan Ade Yasin tersebut langsung dikonfirmasi oleh Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron.
BACA JUGA:Kematian Aktris Cantik Thailand Tangmo Nida Diungkap Polisi, Nitizen Langsung Kecewa
"KPK telah mengamankan beberapa pihak dari Pemda Kabupaten Bogor, Pemeriksa BPK dan rekanan serta sejumlah uang serta barang bukti lainnya," ujar Nurul Ghufron, dikutip dari PMJ NEWS, 27 April 2022.
Diketahui Ade Yasin pernah smenjadi pengacara dan anggota DPRD Bogor dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Hingga saat ini, Ade Yasin tercatat masih sebagai politisi Persatuan Pembangunan (PPP)
BACA JUGA:Info Mudik Lebaran: Pemudik Mulai Ramai, Jasa Marga Terapkan Contraflow di Ruas Tol Jakarta-Cikampek
Berikut adalah profil lengkap Ade Yasin
Dikutip dari laman bhayangkari, Hj. Ade Yasin, SH, MH lahir di Bogor, 29 Mei 1968, menikah dengan seorang polisi, Aiptu H. Yanwar Permadi, SE yang bertugas di Polres Bogor.
Ade Yasin dikarunia dua anak yaitu Nadia Hasna Humaira dan Naufal Hilmi Ikhsan.
BACA JUGA:Dukung Sinergi BUMN, DAMRI Berangkatkan 10.000 Pemudik
Sebelum terjun ke dunia politik, Hj. Ade Yasin berprofesi sebagai pengacara yang membela masyarakat tidak mampu dan termarjinalkan selama 11 tahun.
Terjun ke Dunia Politik Tahun 2008
Hj. Ade Yasin, SH, MH terjun ke dunia politik tahun 2008 melalui Partai PPP. Alumni S2 dari Universitas Djuanda Bogor itu terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Bogor periode 2009-2014 dan terpilih lagi untuk periode kedua tahun 2014-2018. Masuk di Komisi A membidangi hukum, pemerintah dan peraturan-peraturan.