ALHAMDULILLAH! 12.500 Guru TK dan SD Dapat Bantuan Rp3 Juta per Semester, Bisa Lanjut Kuliah S1/D4

Minggu 14-09-2025,08:41 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

"Impian saya untuk melanjutkan studi akhirnya terwujud. Saya berharap bisa meningkatkan kualitas mengajar saya demi kemajuan sekolah," tambahnya.

BACA JUGA:Fedi Nuril Kritik Menag soal 'Guru Jangan Cari Uang', Ragukan Komitmen Rezim Prabowo untuk Kesejahteraan Pendidik

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama ini menandai awal kolaborasi antara pemerintah, LPTK, dan guru untuk terus meningkatkan mutu pendidikan nasional.

Dengan guru yang semakin berkualitas, cita-cita Indonesia Emas dapat semakin dekat diraih.

Nunuk Suryani menegaskan, “Kami berharap momentum ini bukan hanya seremonial, tapi menjadi langkah nyata dalam memperkuat pendidikan Indonesia.”

Dengan adanya program ini, guru TK dan SD kini memiliki kesempatan emas untuk meningkatkan kompetensi dan kualifikasi akademiknya dengan dukungan biaya dan kemudahan belajar. Semoga pendidikan Indonesia semakin maju dengan guru-guru yang semakin berkualitas!

Kategori :