Merangkai Kenangan Tiga Dekade Bersama AZKO: Bertransformasi, Tumbuh, dan Menguatkan Kebersamaan

Jumat 02-01-2026,13:22 WIB
Reporter : Risto Risanto
Editor : Risto Risanto

JAKARTA, DISWAY.ID - PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk yang mengusung brand ternama AZKO telah berdiri selama tiga dekade, tentu itu bukanlah waktu yang singkat.

Dalam rentang lebih dari 30 tahun, dunia telah berubah, teknologi berkembang pesat, dan gaya hidup masyarakat terus berevolusi.

Akan tetapi di tengah semua perubahan itu, ada satu hal yang tetap konsisten: kebutuhan manusia akan rumah yang nyaman, fungsional, dan penuh makna.

Dan di sinilah AZKO hadir, bukan sekadar sebagai penyedia produk saja, tapi juga sebagai bagian dari perjalanan hidup bagi jutaan keluarga Indonesia.

BACA JUGA:Dorong Efisiensi Energi, AZKO Perluas Program Berbagi Cahaya ke 80 Kota

Sejak awal kehadirannya, AZKO dikenal sebagai destinasi solusi rumah dan gaya hidup yang lengkap.

Ragam produk yang ditawarkan oleh mulai dari peralatan rumah tangga, perlengkapan dapur, alat teknik, kebutuhan otomotif, hingga produk organisasi dan dekorasi rumah telah membuat AZKO menjadi tempat yang selalu relevan untuk berbagai generasi.

Salah satunya ada Krisbow, yang selalu konsisten menghadirkan produk berkualitas yang fungsional dan tahan lama selama lebih dari 20 tahun.

Dari bohlam lampu hingga generator listrik, Krisbow menyediakan semua untuk mendukung kebutuhan sehari-hari.

BACA JUGA:AZKO Buka Konsep Baru di Pondok Indah Mall: Lebih Kekinian dan Terhubung dengan Teknologi

Krisbow menjadi salah satu merek perkakas dan peralatan asli Indonesia yang berada di bawah naungan Kawan Lama Group.

Didirikan pada tahun 1998, Krisbow hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan perkakas dan peralatan yang andal, baik untuk penggunaan rumah tangga, komersial, hingga industri.

Seiring waktu, Krisbow berkembang menjadi merek dengan portofolio produk yang sangat luas.

Ribuan produk ditawarkan, mulai dari alat pertukangan, peralatan listrik, perlengkapan kebersihan, hingga kebutuhan industri, menjadikannya solusi praktis untuk berbagai segmen pengguna.

BACA JUGA:AZKO Hadir di Living World Alam Sutera, Hadirkan Solusi Lengkap Inovasi Home and Life Improvement

Kategori :