PSSI pun tak ingin mengulang pengalaman pada era Patrick Kluivert, di mana seluruh staf kepelatihan diisi oleh pelatih asing tanpa keterlibatan pelatih lokal.
"Nanti biar John sendiri yang interview dan memilih. Asisten pelatih lokal ini kan banyak, ada yang spesialis fisik, kiper, pertahanan, penyerangan, dan lain-lain," ungkapnya.
Ia menambahkan, PSSI akan menyampaikan data dan statistik lengkap terkait para kandidat pelatih lokal tersebut agar Jhon Herdman dapat menentukan pilihan secara objektif dan menyeluruh.