DEPOK, DISWAY.ID-- Proyek pembangunan Underpass Jalan Dewi Sartika Kota Depok dimulai pengerjaannya.
Sedangkan untuk memperlancar proses pembangunan Underpass Dewi Sartika Depok dan memberikan jalan kepada masyarakat, Pemkot Depok bersama kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas.
Pihaknya melakukan penutupan lintasan dan rekayasa lalu lintas dalam rangka pembangunan underpass Jalan Dewi Sartika Depok dimulai 17 Mei 2022 pukul 23.30 WIB sampai 31 Desember 2022.
BACA JUGA:Top! Pemkot Tangerang Dapat Nilai Tertinggi Penerapan SPM Wilayah Jawa-Bali dan Nusa Tenggara
Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Depok, Marbudiantono mengatakan, penutupan perlintasan KRL di Jalan Dewi Sartika tersebut dilakukan selama proses pembangunan underpass Dewi Sartika Depok.
Pengendara dari arah Dewi Sartika menuju Jalan Raya Margonda tidak dapat melintas di perlintasan KRL.
“Pengendara tidak dapat melintas, namun kami menyiapkan rekayasa jalannya,” ujar Marbudiantono.
Dalam pelaksanaannya, rekayasa lalu lintas melibatkan personel Dishub, Satpol PP bersama Satlantas Polres Metro Depok.
BACA JUGA:Pringsewu Luncurkan Al Quran Terjemahan Bahasa Lampung
Sebanyak 4 titik yang dilaksanakan Rekayasa Lalu Lintas, yaitu sebagai berikut:
Jl Pitara menuju Jl Margonda
Arus dari Jl Pitara dibelokkan ke kiri memasuki Jl Raya Sawangan kemudian belok kanan ke Jembatan Sting, belok kanan ke arah Simpang Lima Sengon lurus ke Jl Dewi Sartika atau belok ke kiri ke Jl Nusantara Raya.
Jl Raya Sawangan menuju Jl Raya Margonda
Arus dari Jl. Raya Sawangan di belokkan ke kiri di jembatan Sting kemudian belok kanan ke Jl. Salak Raya lanjut Simpang Lima Sengon.