JAKARTA, DISWAY.ID - Ibunda Pratama Arhan, Surati merasa sangat gembira saat melihat anaknya sukses mencetak dua assists penting di laga Timnas Indonesia Vs Curacao.
Terlebih ada satu assist istimewa yang diciptakan oleh Pratama Arhan pada menit ke-22.
Pratama Arhan sukses mencatatkan assist usai Fachruddin Aryanto menyambar umpan 'maut' rekannya dari lemparan ke dalam.
BACA JUGA:DKI Jakarta Alokasikan Rp 28 Miliar Untuk Fasilitasi Seni dan Budaya Hingga Akhir Tahun
BACA JUGA:Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jabodetabek Hari Ini, Selasa 26 September 2022
Sejak awal pertandingan, Surati memang terlihat sudah sangat tegang melihat Arhan dan rekan satu timnya berlaga Vs Curacao.
Wajah Surati, Ibunda Pratama Arhan sangat was-was melohat penampilan anaknya beraksi di laga tersebut.
Banyak kekhawatiran di benak Surati, mungkin, dia takut Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan dan Arhan tidak banyak berkontribusi di laga itu.
Akan tetapi ternyata sang anak justru menunjukkan tajinya sebagai salah satu bek sayap kiri terbaik di Indonesia saat ini.
BACA JUGA:Jelang Indonesia Vs Curacao, PSSI: Stadion Pakansari Siap Digunakan
BACA JUGA:Cuaca DKI Jakarta Hari Ini, 27 September 2022, BMKG Soroti Cuaca di Jakarta Timur, Cek Dulu!
Pada saat Arho (nama panggilan Arhan) sedang bersiap-siap mengambil lemparan ke dalam, tampak Surati sangat cemas.
Ia pun mencoba menutupi kecemasannya itu dengan mencoba menyemangati anaknya dari jauh.
"Ayo ho, bismillahiramanirahim..," sebut Surati, sambil menutupi mulut dengan kedua tangannya, dikutip dari tayangan di kanal YouTube Imam Juna pada Selasa, 27 September 2022.
Saat Pratama Arhan melemparkan bola ke depan, sang ibu sempat berteriak 'hoo'.