Tetapi Najwa tidak ambil pusing dengan hal tersebut karena menurutnya momentum seperti itu merupakan hal yang umum sekali terjadi di kalangan pemerintah.
"Waktu itu mas Anies sempat diundang, memang beberapa kali mas Anies gak datang dan sebetulnya itu fenomena umum," sindir Najwa dihadapan Anies langsung.
BACA JUGA:Siapa Membunuh Putri (28) - BAP
BACA JUGA:Minyak Merah
Bagi Najwa momentum yang seperti itu merupakan hal yang biasa karena kebanyakan dari pejabat publik yang selalu menghindar jika diundang untuk membahas hal-hal yang tidak menyenangkan.
"Ini sebetulnya tidak datang itu biasa. Pejabat publik kalau hal-hal yang engga ngenakin itu memang biasanya menghindar, jadi itu bukan hanya gubernur DKI Jakarya tetapi itu dilakukan oleh semua pejabat publik yang lain yang memang tidak mau bahas hal-hal yang engga ngenakin," pungkasnya.