Sosok Pendeta Gilbert, Disebut Bela Putri Candrawathi sampai Jadi Saksi Pengakuan Dosa Denise Chariesta

Selasa 04-10-2022,11:54 WIB
Reporter : Amanda Fanny
Editor : Amanda Fanny

"Ini salah aku juga, tapi kan setiap cewe punya perasaan kalau bicara soal logic lebih gampang yah, cuman gimana caranya supaya lupa kalau misalkan dia tetap ngendeketin," tegas Denise, dilansir dari YouTube denise chariesta, pada Selasa 4 Oktober 2022.

BACA JUGA:Keresahan Denise Chariesta saat Orang Tuanya Ngamuk Tahu Anaknya 'Layani' Suami Artis: Bisa Digebukin

Pendeta Gilbert kemudian menjawab jika seseorang tahu sebuah perlakuan yang tidak baik adalah dosa, maka hal itu tetaplah dosa jadi tidak ada pengecualian

"Hidup ini nyaman kok," jawab pendeta Gilbert.

Denise juga mengungkapkan sulitnya melepas pria idamannya yang sudah beristri, karena hubungannya sudah jalan 4 tahun lamanya.

"Aku udah coba berkali-kali buat (terbebas). Bebeberapa kali aku udah coba jauhin dia, setiap aku menjauh dia pasti mendekat, WA, kontek, ketemu," ucap Denise.

"Aku udah coba jauhin dia karena aku tahu ini dosa. Aku tahu aku salah dan aku benar-benar ga mau," ujarnya.

"Aku gamau ama suami orang lagi, aku mau tobat, aku minta maaf," ujar Denise.

Pendeta Gilbert yang mendengar cerita sebenarnya pun menyebut Denise terjebak dalam kebingungan sendiri.

BACA JUGA:Beredar Penampakan Terbaru Lesti Kejora Usai Pelaporan KDRT? Terbaring Lemah dengan Gips di Leher

"Hidup gausah bingung, hidup tuh santai aja. Sekarang kamu maunya apa? apa yang kamu tidak ingin orang lain perbuat ke pada mu, jangan pernah berbuat itu ke orang lain," sahut pendeta Gilbert.

"Kalau suatu saat kamu gamau suami kamu diambil orang, ngapain kamu pacaran sama suami orang?" ujar pendeta Gilbert.

Terlepas dari beberapa sorotan tentang dirinya, diketahui saat ini Pendeta Gilbert masih aktif sebagai pengkhotbah baik di stasiun TV maupun radio dan memimpin sekitar 18.000 jemaat yang tergabung dalam GBI Glow Fellowship Centre.

Kategori :