JAKARTA, DISWAY.ID-- Kepala Pengelola Jakarta Islamic Center Muhammad Subqi mengungkapkan, kebakaran terjadi usai waktu salat ashar.
Masjid Jakarta Islamic Center yang beralamat di Jalan Kramat Jaya Kel. Tugu Utara Kec. Koja Jakarta Utara, sebelumnya alami kebakaran pada bagian kubah.
Muhammad Subqi mengatakan kebakaran terjadi seusai salat ashar atau sekira pukul 15.20 WIB.
BACA JUGA:Keren, BMW 330e M Sport Jadi Kendaraan Resmi Pengawalan Presidensi G20
"Jadi kemarin kejadiannya hari Rabu 19 Oktober 2020 pukul 15.20 WIB usai pelaksanaan sholat ashar" Kata Subqi kepada wartawan, Kamis 20 Oktober 2022
Subqi menjelaskan, sebelum terjadi kebakaran di Masjid Islamic Center, para pekerja dengan melakukan renovasi kubah. Dirinya belum memastikan penyebab terjadinya kebakaran.
"Kejadiannya berawal dari kubah masjid JIC, di situ ada yang kerja dan kekeliruannya seperti apa belum pasti," tambahnya
Subqi mengatakan api membesar karena angin di wilayah Masjid Islamic Center cukup besar dan akhirnya merambat dengan cepat.
BACA JUGA:5 Personel Tim Puslabfor Selidiki Kebakaran Masjid JIC
"Ada api mulai dari daerah atap karena angin juga cukup besar disini dan cepat banget merambatnya" Jelasnya
Lebih lanjut ia mengatakan ruangan ibadah utama dari masjid JIC sudah tidak dipergunakan selama satu bulan
"Sebetulnya memang ruangan ibadah utama sudah satu bulan ini tidak dipergunakan karena sedang direnovasi" Ujarnya
Sebelumnya pemadaman dari kebakaran kubah Masjid Islamic Center selesai pada pukul 18.53 WIB.
BACA JUGA:Penelitian Kemenkes Sebut Deretan Zat Ini Cemari Obat Sirup, Terbukti Mengandung 3 Bahan Berbahaya
Petugas pemadam kebakaran menerima informasi pada pukul 15.23 WIB dan titik kebakaran berasal dari kubah Masjid Jakarta Islamic Center.