Hampir sama dengan Facebook, Instagram Ads juga bisa muncul di dalam feeds, IG stories, explore, dan lain-lain. Iklan tersebut akan terlihat seperti postingan biasa tetapi selalu dilampiri label sponsored” untuk menunjukkan bahwa konten tersebut adalah iklan.
BACA JUGA:Teuku Ryan Disebut Pria yang Sangat Baik, Oki Setiana Dewi: Tapi Kadang-kadang Kita Harus Waspada
3. Berikan giveaway
Memberikan giveaway juga menjadi cara menambah follower Instagram yang cukup efektif. Selain itu, jenis konten ini pada umumnya juga memiliki tingkat engagement yang tinggi serta mampu mendorong brand awareness yang lebih baik lagi.
4. Bangun profil akun Instagram yang profesional
Sebelum mulai mencari tahu bagaimana cara menambah follower Instagram, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengoptimalkan akun bisnis Anda.
Demi membuat follower tertarik dan dapat mengetahui bisnis Anda, maka sediakan info bio dan foto profil yang jelas. Sertakan juga link website untuk mengarahkan traffic ke halaman web Anda.
Selain itu, akun IG Anda juga harus mudah dicari dan tetap relevan dengan bisnis Anda. Jika bisnis Anda memiliki nama yang panjang, maka persingkat nama tersebut menjadi sesuatu yang akan dikenali oleh audiens Anda.
Kemudian jika nama bisnis Anda tidak menggunakan angka tertentu di dalamnya, maka Anda tidak perlu menambahkan angka atau karakter ke dalam username
BACA JUGA:Wanita Bercadar Terobos Istana, Polisi: Tersangka Mengarah Radikalisme dan Teror
5. Buat kerja sama dengan influencer di Instagram
Influencer marketing adalah strategi penjualan yang dilakukan dengan memanfaatkan peran influencer. Perlu diketahui bekerjasama dengan influencer juga bisa menjadi cara menambah follower Instagram yang cukup efektif.
Pada umumnya, para influencer sudah memperoleh kepercayaan dan loyalitas sehingga mereka dapat lebih mudah untuk mempengaruhi para followernya agar mereka mau membeli produk yang Anda jual.
6. Gunakan hashtag #
Hashtag adalah salah satu tool yang perlu Anda manfaatkan untuk menumbuhkan jumlah follower IG.
Selama bertahun-tahun, hashtag telah digunakan oleh para pengguna IG agar konten yang mereka bagian lebih mudah ditemukan pengguna IG yang lain.