Berikut salah satu contohnya menulis diskripsi diri calon PPPK untuk Guru 2022:
BACA JUGA: Waspada Link SSCASN Palsu Beredar, BKN Buat Pernyataan Tegas Soal PPPK 2022
"Saya adalah seorang pendidik di sebuah SD.
Saya berupaya untuk mampu bersosialisasi dann semangatdalam menjalankan tugas.
Sebagi seorang guru saya berpegang teguh pada nilai-nilai luhur dan pedoman mengajar.
Saya merawat kedekatan antar guru, peserta didik, dan wali murid.
Dalam mengajar saya berupaya menciptakan suasana yang menyenangkan, menarik, serta mudah dipahami sesuai karakteristik anak didik.
Saya menerapkan pendekatan, metode, media pembelajaran yang disesuaikan dengan karakteristik materi ajar dan kemampuan peserta didik.
Mengajar adalah kecintaan saya, maka saya selalu mengerjakannya dengan senang hati sehingga tidak merasa terbebani.
Selama bekerja saya selalu memilah kepentingan pribadi dan kepentingan bersama.
Ada dua bagian yang harus digaris bawahi, dalam bidang pekerjaan dan bermasyarakat".
BACA JUGA:Siswa SMKN 5 PK Tangsel Kembali Juara Lomba Design Flyer
Sebelumnya, Kemenpan-RB resmi membuka pendaftaran seleksi PPPK untuk tenaga guru mulai 31 Oktober melalui portal https://sscasn.bkn.go.id.
Terdapat tiga prioritas guru dan satu kelompok umum pada seleksi penerimaan PPPK Guru.
Kelompok prioritas pertama (P1) terdiri dari tenaga honorer eks kategori II (THK-II), lulusan PPG, guru non-ASN, dan guru swasta, yang sudah mengikuti seleksi pada 2021 sekaligus memenuhi passing grade, namun belum memperoleh formasi.
Kelompok prioritas kedua (P2) adalah THK-II yang tidak termasuk dalam THK-II pada kategori pelamar prioritas I.