Juventus Dihajar PSG di Allianz Stadium, Selamat Datang 'Liga Malam Jumat'

Kamis 03-11-2022,05:13 WIB
Reporter : Syaiful Amri
Editor : Syaiful Amri

TURIN, DISWAY.ID - Juventus vs Paris Saint Germain (PSG) berkesudahan 1-2 pada lanjutan UEFA Champions League (UCL) yang berlangsung di Allianz Stadium. Pertandingan disaksikan lebih kurang 30 ribu pendukung Si Nyonya Tua, Kamis 3 November 2022.

Atas hasil ini, Juventus menyusul Barcelona dan dipaksa bermain di 'Liga Malam Jumat' alias Liga Europa yang menjadi kasta kedua liga tertinggi di benua Europa. 

PSG mengawali keunggulan lewat gol yang dilesakan Kylian Mbappe pada menit ke 13'. Gol tersebut merupakan kejelian Mbappe yang berhasil mengecoh pertahanan Juventus. 

Juventus sendiri berhasil menyamakan lewat gol Bonucci pada menit ke 39'. Kedudukan imbah 1-1 berakhir hingga turun minum pada laga terakhir Liga Champions.

BACA JUGA:Jelang Laga Juventus vs PSG, Lionel Messi Minta Tak Dimainkan?

Memasuki babak kedua laga berlangsung ketat, Juventus mencoba melakukan determinasi dengan mengandalkan pergerakan sayap. Namun beberapa kali peluang selalu patah di kaki pemain belakang PSG. 

PSG melakukan pergantian pemain pada menit ke 68', dengan memasukan Nuno Mendes menggantikan Juan Bernat.

Hadirnya tenaga baru PSG terus meningkatkan pola menyerang lewat seranan balik. Strategi yang diterapkan pun berhasil. Gol di menit 69'. Kedudukan berubah 1-2 untuk kemenangan tim tamu PSG. 

Gol diciptakan Nuno Mendes lewat tembakan keras dengan kaki kiri dari sebelah kiri kotak 16 ke sudut kanan bawah memanfaatkan assist Kylian Mbappe.

BACA JUGA:Preview dan Prediksi Juventus Vs PSG, Trio MNM Panen Gol?

PSG kembali melakukan serangan pada menit ke 71' percobaan diblok. Begitu pula dengan Juventus, tembakan jarak jauh dilakukan Fabio Miretti (Juventus) dengan kaki kanan dari luar kotak 16 diblok. Assist oleh Nicolò Fagioli.

Kategori :