Ini Dia 5 Resto dengan Pemandangan Alam Terbaik di Jabodetabek, Kamu Sudah Coba?

Sabtu 12-11-2022,10:34 WIB
Reporter : Aisyah Adilah
Editor : Dimas

Selain live music juga ada kolam berenang dan fasilitas-fasilitas Camp Hulu Cai yang ada disana. Untuk menikmatinya, pengunjung cukup membayar sebesar Rp25.000.

BACA JUGA:Revitalisasi Taman BAT Cirebon, Ada Ritual Khusus untuk Rakit Replika Pedati Gede Pekalangan

2. Raya Food Garden


Nggak jauh dari tol Ciawi, terdapat resto ala garden. Suasana perkampungan, gunung dan persawahan membuat resto ini banyak pengunjung-Foto/Instagram/rayafood.garden-

Resto yang menggunakan taman sebagai konsepnya ini terletak di Bendungan Kecamatan Ciawi Bogor ini memiliki diskon 50% setiap harinya.

Diakhir pekan resto ini buka mulai pukul 9.00 pagi hingga 10.00 malam, dan setiap harinya buka pukul 10.00 pagi hingga 9.00 malam.

Uniknya, karena di resto ini terdapat banyak gundukan akibat kontur tanah yang berbeda-beda maka setiap bagian dari resto ini memiliki tema taman yang berbeda juga.

Resto ini menyediakan menu-menu berbeda yang mendapatkan diskon 50% pada setiap harinya.

BACA JUGA:Viral Turis Asing Tergulung Ombak Penuh Sampah di Pantai Bali, Netizen: Bukannya Healing Malah Pusing

Harga makanan disini mulai dari Rp25.000 hingga yang paling mahal untuk rombongan yakni Rp200.000 an. Sedangkan untuk minuman mulai dari Rp18.000 hingga 30.000 an.

Menu-menu disini didominasi oleh masakan western dan menu-menu khas timur tengah.

BACA JUGA:Besok Weekend, Ini 6 Rekomendasi Tempat Wisata Pemandian Air Panas Terdekat dari Jakarta yang Wajib Dikunjungi

3. Nyiur Resto Putri Duyung Ancol


Persis di pesisir pantai Ancol, resto ini menyajikan suasana lepas. Pemandangan luas nan jauh memandangi laut, membuat resto ini cukup unik-Foto/Instagram/nyiurresto.ancol-

Nyiur Resto Putri Duyung Ancol terletak di area Wisata Ancol, Jakarta Utaran. Pinggir pantai Ancol yang masih asri. 

Resto ini masih merupakan bagian dari Putri Duyung Hotel sehingga tak hanya makan namun pengunjung juga dapat menginap disana.

Resto ini menyuguhkan pemandangan pantai dengan pasir putih yang menyegarkan. Bangunan-bangunan didesain mirip dengan suasana resto-resto di Bali.

Resto ini menyediakan menu yang lengkap mulai dari makanan daerah hingga makanan-makanan manca negara.

Kategori :