JAKARTA, DISWAY.ID - Ada beberapa obat vertigo alami yang diklaim sangat ampuh jika dikonsumsi.
Bahkan obat vertigo ini bisa anda dapatkan dengan mudah tanpa harus sulit mencarinya.
Vertigo muncul karena gejala dari kondisi medis tertentu.
Penyebab tersering keluhan ini karena gangguan keseimbangan dalam telinga yang dipicu oleh perubahan posisi kepala secara mendadak.
Sebenarnya vertigo tidak berbahaya untuk, namun jika kambuh penderitaya akan merasakan sakit yang berlebih.
Lantas apa saja obat ampuh vertigo? berikut yang anda harus ketahui:
1. Ginkgo biloba
Ginkgo biloba merupakan salah satu obat vertigo alami yang telah banyak diteliti khasiatnya. Caranya cukup mengonsumsi ekstrak ginkgo biloba sekitar 240 miligram per hari.
2. Teh jahe
Teh jahe juga dapat menjadi obat vertigo alami, tidak hanya itu, jahe dapat membantu mengurangi beberapa gejala umum yang menyertai vertigo, seperti mual dan muntah.
Hal ini berkat kandungan antioksidan dan antiinflamasi yang terkandung di dalamnya.
3. Air putih
Dehidrasi atau kekurangan cairan bisa memicu kambuhnya vertigo. Dehidrasi juga terkadang bisa mengganggu konsentrasi dan memperburuk gejala vertigo.