MANCHESTER, DISWAY.ID -- Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag berpendapat gol Marcus Rashford ke gawang Crystal Palace sungguh brilian.
Klub berjuluk Setan Merah itu sukses mengalahkan Crystal Palace dengan skor 2-1 di Old Trafford, Sabtu 4 Februari 2023.
Total skuad Erik ten Hag sudah melakoni 21 pertandingan, dengan rekor 12 laga di Old Trafford tanpa terkalahkan.
BACA JUGA:Erik Ten Hag Siapkan 'Ide Gila' di Bursa Transfer Musim Panas 2023, Tak Ada Daftar Pemain Bintang
Sejatinya MU mengontrol jalannya pertandingan melawan skuad asuhan Patrick Vieira itu.
Terbukti dua babak 45 menit, MU unggul 2-0 atas Palace, di mana gol kedua yang dicetak Rashford menjadi sorotan eks manajer Ajax Amsterdam itu.
Ten Hag menilai, gol tersebut tercipta berkat permainan kerja sama yang benar-benar baik dan diselesaikan oleh Rashford dengan penuh keyakinan.
Menurut pelatih berkepala plontos itu, gol tersebut mengingatkannya pada era kejayaan MU bersama The Golden Squad berjuluk "Busby Babes".
BACA JUGA:Marcus Rashford Makin Moncer Sepeninggalan Ronaldo, Roy Keane: Butuh Keberuntungan untuk Melawan Dia
"Gol kedua adalah permainan kerja sama amat brilian, itu mengingatkan Anda akan sepakbola menyerang yang terinspirasi dari era Busby babes.
Kolektifitas para pemain dalam gol tersebut benar-benar terbentuk dengan sangat baik, mirip saat Ducan Edwards memimpin MU di bawah arahan Sir Matt Busby kala itu.
Namun di era ini Rashford yang merupakan produk akademi Manchester United, menjadi tulang punggung MU dalam urusan mencetak gol.
"Ada banyak pemain yang terlibat untuk gol kedua kami. Beberapa dari mereka bertukar posisi, dan bermain antar lini.
BACA JUGA:Cetak Gol Lagi, Erik Ten Hag 'Jatuh Cinta' dengan Marcus Rashford: Dia Sangat Penting!
"Ada beberapa permainan kombinasi pendek dan untuk memiliki pemain jebolan akademi menyelesaikannya adalah hal bagus di hari seperti ini," kata Ten Hag.