Polisi Cari Siapa Salah, Pemotor PCX Tewas Kecelakaan Melibatkan Pajero Sport dan Truk Derek

Kamis 09-02-2023,19:38 WIB
Reporter : Lebrina Uneputty
Editor : Lebrina Uneputty

JAKARTA, DISWAY.ID - Seorang pemotor Honda PCX bernama Didik Yulianto meregang nyawa dalam kecelakaan yang terjadi di Flyover Grogol, Jakarta Barat pada Rabu 8 Februari 2023 siang. 

Kecelakaan tersebut melibatkan SUV Pajero Sport nomor B 1641 BJT dan truk derek nomor B 9145 TIB. 

Menurut keterangan polisi, peristiwa itu terjadi tepat di Flyover Grogol, Jakarta Barat. 

BACA JUGA:Kronologi Kecelakaan Pemotor di Flyover Grogol Jakbar, Tabrak Pajero dan Terlindas Mobil Derek

Saat itu pemotor Honda PCX menabrak Pajero Sport yang sedang mogok di TKP. Menabrak Pajero Sport, pemotor tersebut terpental. Seketika saat bersamaan dari arah yang sama sebuah truk derek melintas dan langsung melindas korban yang terpental. 

Korban dilaporkan tewas terlindas roda belakang kiri truk derek. 

Kecelakaan tersebut mengakibatkan pemotor mengalami luka di bagian dada hingga meninggal dunia.

"Kerusakan pada kendaraan yang terlibat, dan korban pengendara sepeda motor Honda PCX atas nama Didik Yulianto mengalami luka di bagian dada meninggal dunia di TKP. Jenazah dievakuasi ke RSCM. VER (visum et repertum) dimintakan," ujar Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Maulana.

Maulana mengatakan, guna mencari titik terang penyelidikan kasus ini pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap sopir mobil Pajero dan mobil derek.

BACA JUGA:Bongkar Fakta Kecelakaan Mahasiswa UI vs Pensiunan Polisi, Siapa Layak Tersangka?

"Masih dalam proses penyelidikan, sementara pengemudi mobil SUV dan truk (derek) masih dilakukan pemeriksaan," ujar Maulana dalam keterangannya, Kamis 9 Februari 2023.

Hingga kini kata Maulana, belum ada penetapan tersangka dari pemeriksaan tersebut.

Ia mengatakan, penyidik Satlantas Wilayah Jakarta Barat masih melakukan penyelidikan.

"Menunggu proses (soal penetapan tersangka)," ujarnya.

BACA JUGA:Soal Rekonstruksi Kecelakaan Mahasiswa UI, Polisi : Bentuk Transparansi

Kategori :