Curiga! KPK Soroti Nama-nama Penjual Moge di Situs Online, Pahala Nainggolan: Kami Bakal Kroscek ke Kemenkeu!

Kamis 02-03-2023,20:39 WIB
Reporter : Derry Sutardi
Editor : Derry Sutardi

KPK telah memeriksa Rafael terkait kecurigaan harta kekayaannya yang dianggap tidak masuk akal. 

Pada kesempatan ini KPK turut memeriksa identitas dari kendaraan yang digunakan Mario yakni Rubicon dan Harley-Davidson.

Dua kendaraan ini menjadi pertanyaan besar sebab dalam laporan harta kekayaan Rafael tidak menyertakan dua kendaraan mewah tersebut. 

Rafael sebelumnya juga menolak mengakui dua kendaraan tersebut miliknya.

Hasil pemeriksaan sementara KPK menyebutkan Rubicon ini merupakan milik kakak Rafael, sedangkan Harley-Davidson belum diketahui identitasnya.

BACA JUGA:Wow! Intip Harga Harley-Davidson Pasca Sri Mulyani Soroti Komunitas Moge Pejabat Pajak Suryo Utomo: Ada Sportster 48 Hingga Ultra Limited 2020

Harga Harley Davidson di OLX Capai Rp 2,1 Miliar

Pada situs jual beli barang OLX, terdapat penjualan serentak motor Harley Davidson usai perintah Sri Mulyani tersebut diumumkan.

Ada beberapa unit moge yang ditawarkan, sementara kemarin dan hari sebelumnya juga ada sejumlah moge yang diposting di situs tersebut.

Adapun varian motor Harley Davidson bekas tersebut dijual dari rentang harga Rp198 juta hingga Rp450 hingga Rp725 juta.

Sementara motor Harley yang diposting beberapa hari sebelumnya ada yang ditawarkan paling mahal Rp2,1 miliar.

BACA JUGA:Dirjen Pajak Kendarai Moge Viral, Sri Mulyani Minta Suryo Utomo Klarifikasi dan Bubarkan Klub Moge Ditjen Pajak

Kekayaan pejabat pajak menjadi sorotan setelah mencuatnya kasus penganiayaan yang menimpa putra petinggi GP Ansor David Ozora.

Sri Mulyani mengaku terus memantau situasi pasca-terkuaknya fenomena gaya hidup mewah pegawai pajak. Jika terus dibiarkan, maka bisa menggerus kepercayaan publik pada institusi DJP.

"Beberapa hari ini beredar di berbagai media cetak dan online foto dan berita Dirjen Pajak Suryo Utomo mengendarai motor gede (moge) bersama klub Belasting Rijder DJP yaitu komunitas pegawai pajak yang menyukai naik motor besar," tulis Sri Mulyani di akun Instagramnya.

Kepala Bea Cukai Yogyakarta Dipecat

Kategori :