Badaruddin Andi Picunang Resmi Gabung PSI, Bawa 20 Kader Partai Berkarya Sekaligus

Jumat 03-03-2023,15:19 WIB
Reporter : Andrew Tito
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Badaruddin Andi Picunang, Mantan Sekjen Partai Berkarya dan 20 orang kader Berkarya hari ini resmi bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Jumat 3 Maret 2023.

Badar mengaku setelah bergabung dengan PSI langsung menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Nasional (Wantimnas) PSI per hari ini.

BACA JUGA:Ini 4 Alasan Infinix Zero 5G 2023 Jadi Smartphone Rp 3 Jutaan Terbaik Saat Ini

"Pada hari ini Rabu 1 Maret 2023 kami beberapa pendiri, pengurus dan anggota Partai Beringin Karya (Berkarya) yang terlibat dalam perjalanan partai sejak dibentuknya Partai Berkarya sejak tahun 2016, ikut Pemilu 2019 dengan suara nasional 2,09% dan 140 anggota DPRD se-Indonesia. Namun sayangnya gagal jadi peserta Pemilu 2024 akibat sengketa internal yang tak berujung," ujar Badar ditenui di kantor DPP PSI, Tanah Abang Jakarta Pusat, Jumat 3 Maret 2023.

Badar mengaku dirinya dan 20 orang lainnya yang bergabung ke PSI berniat maju Calon Legislatif (caleg) di Pemilu 2024.

BACA JUGA:Isi Surat Pernyataan AG Mengundurkan Diri dari Tarakanita 1 Beredar, Buntut Mario Dandy Aniaya David Melebar: 'Mungkin Hanya Agnes'

"Maka kami yang akan berpartisipasi pada Pemilu 2024 dengan ini mengambil sikap dan menyatakan, bergabung ke PSI sebagai parpol peserta Pemilu 2024 untuk bersama-sama memenangkan PSI menjadi partai parlemen atau lolos parliamentary threshold agar bisa mendudukkan wakilnya di DPR RI," jelasnya.

Badar mengatakan alasan dirinya pindah ke PSI lantaran partai PSI dinilainya setara dalam perjuangan untuk merealisasikan cita-cita kemerdekaan.

"Sebagai partai antikorupsi dan antiintoleransi maka visi misi kami di Partai Berkarya sebelumnya sama dengan PSI untuk turut mengawal program partai memerangi korupsi dan intoleransi yang mengutamakan pembangunan nasional berdasar peningkatan kualitas SDM serta pemanfaatan SDA untuk kesejahteraan rakyat," terangnya.

BACA JUGA:Jepang Kembali Buka Portal Pariwisata, tiket.com Hadirkan Sederet Promo Menarik Hanya Dalam Satu Genggaman!

"Kita dibedakan suku, agama dan ras namun kita dipersatukan dengan toleransi yang disolidkan dengan bingkai NKRI berdasarkan UUD 1945 dan Pancasila, di PSI-lah kita setara dalam perjuangan untuk merealisasikan cita-cita kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia," tambahnya.

Pandangan Badar, Partai PSI sendiri partai Milenial masa kini dengan visi misi masa depan dan solid untuk memenangkan Pemilu 2024.

"Kami akan bawa gerbong dan bedol desa ke PSI dengan mengawal, menjaga potensi suara dan kursi di basis Partai Berkarya pada Pemilu 2019 untuk Pemilu 2024. Kami berharap ini adalah partai pilihan terakhir kami untuk berjuang bersama untuk Indonesia yang lebih maju," ungkapnya.

Dalam hal ini Badar pun mengajak, Para Kader Berkarya untuk bisa membuka mata lebih lebar dan ikut ke partai PSI yang dinilainya punya visi misi yang baik ke masa depan.

BACA JUGA:Draf Regulasi Hak Cipta Jurnalistik Telah di Tangan Presiden Jokowi, Dewan Pers: Tidak Boleh Keluar dari Koridor Itu

Kategori :